Logo

Follow Koran Jakarta di Sosmed

  • Facebook
  • Twitter X
  • TikTok
  • Instagram
  • YouTube
  • Threads

© Copyright 2025 Koran Jakarta.
All rights reserved.

Sabtu, 20 Apr 2019, 01:00 WIB

Allianz Indonesia Angkat Direksi Baru

Bianto Surodjo, Direktur Allianz Indonesia

Foto: istimewa

JAKARTA - Allianz Indonesia mengumumkan penunjukan pimpinan baru yaitu Bianto Surodjo sebagai Chief of Partnership Distribution Officer, PT Asuransi Allianz Life Indonesia (Allianz Life) efektif per tanggal 1 April 2019. Bianto akan memiliki tanggung jawab untuk bancassurance, digital partnerships, employee benefits, dan Allianz Sales Academy.

Country Manager dan Direktur Utama Allianz Life Indonesia, Joos Louwerier, mengatakan Bianto adalah pemimpin dengan rekam jejak yang terbukti baik di perusahaan nasional maupun multinasional khususnya dalam area consumer banking, SME Banking, Branch Network dan Digital Channels. "Ia juga berpengalaman mengembangkan dan membangun merek berbasis digital, menanamkan nilai inovasi untuk produk dan sumber daya manusia, serta menempatkan millennials sebagai prioritas utama menggarap pasar masa depan," katanya di Jakarta, Kamis (18/4).

Bianto akan melapor langsung kepada CEO Joos Louwerier dan menjabat sebagai anggota direksi PT Asuransi Allianz Life Indonesia. Bianto telah berpengalaman lebih dari 23 tahun di bidang retail/consumer business, baik perbankan maupun FMCG. Sebelum bergabung dengan Allianz Indonesia, Bianto memulai karier di product development PT Procter dan Gamble Indonesia serta memegang posisi senior pada berbagai perusahaan perbankan. yok/AR-2

Penulis:

Tag Terkait:

Bagikan:

Portrait mode Better experience in portrait mode.