11 Kapal Dishub ke Pulau Seribu
Kapal milik Dishub DKI Jakarta yang dioperasionalkan di Kepulauan Seribu.
Foto: ANTARA/HO-Pemkab Kepulauan SeribuJAKARTA – Masyarakat maupun wisatawan yang ingin ke wilayah Kepulauan Seribu sekarang semakin mudah karena sudah tersedia 11 kapal milik dishub. Kapal dapat diakses dari Pelabuhan Muara Angke, Jakarta Utara.
“Total ada 11 kapal Dishub Jakarta yang melayani kebutuhan transportasi menuju Kepulauan Seribu. Jumlah pelayaran empat kapal setiap harinya,” kata Kepala Unit Pengelola Angkutan Perairan (UPAP) Dinas Perhubungan Jakarta, Anthon R Parura, Rabu.
Menurutnya, 11 kapal disiapkan untuk memenuhi layanan transportasi menuju sembilan pulau berpenduduk Kepulauan Seribu. Menurutnya, sembilan pulau berpenduduk yang dijangkau dengan kapal Dinas Perhubunganadalah Pulau Tidung, Pulau Payung, dan Pulau Pari. Kemudian, Pulau Lancang, Pulau Untung Jawa, Pulau Pramuka, Pulau Kelapa, Pulau Panggang dan Pulau Sabira.
Sedangkan rute yang ditempuh untuk layanan tersebut adalah lintasan pertama untuk rute Muara Angke, Pulau Untung Jawa, Pulau Lancang, Pulau Payung dan Pulau Tidung. Lintasan kedua untuk rute Muara Angke, Pulau Untung Jawa, Pulau Pari, Pulau Panggang dan Pulau Pramuka.
Kemudian lintasan ketiga untuk rute Muara Angke, Pulau Pari, Pulau Pramuka, Pulau Kelapa. Lintasan keempat untuk rute Muara Angke, Pulau Kelapa dan Pulau Sabira.
Layanan ini dapat diakses untuk keberangkatan dan kepulangan penumpang sesuai dengan lokasi sembilan pulau tadi. Tarifnya 44.000 hingga 74.000. Selain itu terdapat biaya administrasi setiap transaksi pemesanan sebesar 5.000.
Pembelian tiket kapal Dishub menuju Kepulauan Seribu dapat dilakukan secara online menggunakan aplikasi “Jaket Boat” yang bisa diunduh melalui Google Play Store untuk ponsel berbasis android.
- Baca Juga: Peserta Pelatihan Kerja
- Baca Juga: Mayoritas Tangerang Raya Potensial Bencana
Untuk menuju ke Pelabuhan Muara Angke dapat diakses Transjakarta 12A rute Kota-Pelabuhan Kali Adem. Lalu, Mikrotrans JAK 120 rute JIS-Terminal Muara Angke atau JAK 52 rute Kalideres-Muara Angke.
Berita Trending
- 1 Sekjen PDIP Hasto Tegaskan Kepemimpinan Risma dan Gus Hans di Jawa Timur Lebih Berakar pada Prestasi
- 2 Pasangan RIDO dan Pramono-Rano Bersaing Ketat di Pilkada DKI Jakarta
- 3 Sekjen PDI Perjuangan Hasto Ingatkan Tambang Emas Rawan Disalahgunakan Pilkada Jember
- 4 Petembak Bekasi Lolos Seleksi Olimpiade Remaja 2026
- 5 Kemendes Petakan Potensi Desa untuk Pasok Pangan Makan Bergizi Gratis
Berita Terkini
- Jasa HO Bang dan Jorn Dyerberg Teliti Pola Makan Eskimo
- ARTSUBS Manjakan Penggemar Seni Kontemporer Surabaya
- Tingginya Kadar Omega-3 dan Omega-6 dapat Melindungi Kita dari Kanker
- Sekjen NATO Ucapkan Selamat dan Ingin Perkuat Kerja Sama dengan Trump
- KBRI Madrid Salurkan Bantuan Bagi WNI Terdampak Banjir Valencia