Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Kehidupan Berbangsa -- Bhineka Tunggal Ika Mesti Jadi Perekat Hadapi Arus Globalisasi

Wapres Harap Terus Jaga Toleransi dalam Keberagaman

Foto : ANTARA/Dokumentasi Pribadi

Wakil Presiden Ma’ruf Amin bersama dengan para tokoh Forum Keberagaman Nusantara di Istana Wakil Presiden, di Jakarta, Kamis (25/7).

A   A   A   Pengaturan Font

Ketua Pengurus Besar Nahdlatul Ulama itu menambahkan, FKN akan menyelenggarakan berbagai kegiatan yang bertujuan mempromosikan dialog antarbudaya, termasuk festival budaya, dialog publik, dan kompetisi yang mengapresiasi inisiatif keberagaman.

Dijelaskannya, Wapres menyampaikan, para pendiri bangsa telah menggariskan dasar nasionalisme yang tertulis dalam lambang negara Indonesia, Garuda Pancasila, Bhineka Tunggal Ika.

"Bahwa bangsa Indonesia adalah bangsa dengan beragam budaya, etnis, suku, yang menjadi sebuah kekuatan untuk membangun bangsa yang besar," ungkapnya.

Menurutnya, hasil analisis media sosial yang dilakukan Indonesia Indicator menunjukkan bahwa warganet (netizen) muda dan milenial sangat ingin hidup dalam harmoni dan keselarasan serta bersama dalam keberagaman.

"Salah satu unggahan (di medsos) yang paling banyak engagement adalah ketika netizen muda mengangkat pernyataan Sekjen PBB Antonio Guterres, bahwa Bhineka Tunggal Ika semestinya tidak hanya ada di Indonesia, tapi juga milik dunia," ujar Rustika.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top