
Wali Kota Jayapura Mengajak Warga Menjaga Toleransi Selama Bulan Ramadan
Wali Kota Jayapura Abisai Rollo saat menyapa umat Muslim di Masjid Al Muhajirin Koya Barat, Kamis (13/3).
Foto: ANTARAJAYAPURA– Wali Kota Jayapura, Abisai Rollo, mengajak masyarakat di Port Numbay agar terus menjaga toleransi antarumat beragama selama bulan Ramadan.
"Saya berharap dengan bulan suci Ramadan, semua umat Muslim di Kota Jayapura dapat menjalankan puasa tanpa ada gangguan kamtibmas," katanya di Jayapura, Kamis.
Menurut Abisai, jika selama bulan puasa ada yang mabuk, yang bikin kacau di jalan, segera telepon Wali Kota Jayapura, Wakil Wali Kota Jayapura serta Kapolsek atau Danramil.
"Kami tidak segan-segan memberikan sanksi kepada masyarakat yang mengganggu ketertiban," ujarnya.
Dia menjelaskan Kota Jayapura harus aman, nyaman, tenang dari orang mabuk, aman dari segala gangguan sehingga bisa hidup dengan nyaman.
"Kami juga berjanji akan menerangi lorong-lorong yang ada di Kota Jayapura agar memberikan rasa aman dan nyaman," katanya.
Sebelumnya, Wali Kota Jayapura Abisai Rolo dan Wakil Wali Kota Jayapura menggelar safari Ramadan dengan agenda berbuka puasa bersama di Masjid Al Muhajirin Koya Barat.
- Baca Juga: Evakuasi Harimau Sumatera Pemakan Ternak
- Baca Juga: Gunung Lewotobi Laki-laki di Flotim Kembali Erupsi
Pada kegiatan itu ia juga menyerahkan bantuan dana sebesar Rp25 juta untuk pembangunan mesjid.
Berita Trending
- 1 Kerusakan Parah di Hulu Sungai Ciliwung, Sungai Bekasi dan Sungai Cisadane
- 2 Mourinho Percaya Diri, Incar Kebangkitan Fenerbahce di Liga Europa Lawan Rangers
- 3 Lingkungan Hidup, Pemerintah Bakal Terapkan Sanksi Paksaan di Puncak
- 4 TNI-Polri Bersinergi Menjaga Kamtibmas Puncak Jaya
- 5 Pengemudi Ojol Bisa Bergembira Rayakan Lebaran, BHR Jadi Titik Temunya
Berita Terkini
-
Hasil Undian Piala Sudirman 2025, Indonesia di Grup Ketat
-
Prabowo: Para Koruptor Batu Sandungan Pembangunan Negara
-
Dalam Film Animasi "Jumbo", Ariel Noah Dipercaya isi Suara Tokoh Utama Don
-
AS Kembali Alirkan Bantuan Militer ke Ukraina Usai Pertemuan Riyadh
-
Panglima TNI Berkomitmen Kedepankan Supremasi Sipil Dalam RUU TNI