Volume Kendaraan Meningkat, Polri Terapkan “Contraflow' di Tol Jagorasi Arah Jakarta
Foto: AntaraJAKARTA - Rekayasa lalu lintas lawan arah atau contraflow diberlakukan di KM 44+500 s.d. KM 41+600 Ruas Tol Jagorawi arah Jakarta atas diskresi dari pihak kepolisian.
“Untuk mengantisipasi peningkatan volume lalu lintas yang terjadi di Ruas Tol Jagorawi arah Jakarta akibat lalu lintas kembali dari arah puncak menuju Jakarta, atas diskresi Kepolisian, Jasa Marga mendukung pemberlakuan contraflow mulai dari KM 44+500 s.d. KM 41+600 Ruas Tol Jagorawi arah Jakarta sejak pukul 15.00 WIB,” ujar Senior Manager Representative Office 1 Jasamarga Metropolitan Tollroad Regional Division Alvin Andituahta Singarimbun di Jakarta, Minggu (29/12).
Jasa Marga mengimbau pengguna jalan untuk mengantisipasi rute perjalanan agar dapat mengoptimalkan rekayasa lalu lintas yang sedang berlaku.
Jasa Marga juga mengimbau pengguna jalan untuk dapat memastikan kecukupan saldo kartu elektronik sebelum memulai perjalanan untuk menghindari kepadatan ketika bertransaksi di gerbang tol. Selalu patuhi rambu lalu lintas dan ikuti arahan petugas di lapangan.
Sebagai informasi, PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 467.300 kendaraan kembali ke wilayah Jabotabek pada Libur Hari Natal 2024 yang jatuh pada periode Kamis-Sabtu (26-28 Desember 2024). Angka tersebut merupakan angka kumulatif arus lalu lintas (lalin) dari empat Gerbang Tol (GT) Utama, yaitu GT Cikupa (dari arah Merak), GT Ciawi (dari arah Puncak), dan GT Cikampek Utama (dari arah Trans Jawa) dan GT Kalihurip Utama (dari arah Bandung).
Total volume lalin yang kembali ke wilayah Jabotabek ini meningkat 12,9 persen jika dibandingkan lalin normal (413.831 kendaraan). Untuk distribusi lalu lintas kembali ke Jabotabek dari tiga arah yaitu mayoritas sebanyak 219.138 kendaraan (46,9 persen) dari arah Timur (Trans Jawa dan Bandung), 136.479 kendaraan (29,2 persen) dari arah Barat (Merak) dan 111.683 kendaraan (23,9 persen) dari arah Selatan (Puncak).
Corporate Communication and Community Development Group Head Jasa Marga Lisye Octaviana menyebutkan Jasa Marga mencatat masih adanya peningkatan kendaraan menuju Trans Jawa pada Sabtu (28/12) di GT Cikampek Utama, sebanyak 44.153 Kendaraan meningkat 40,4 persen dari lalin normal (31.458 kendaraan).
Lisye juga kembali mengingatkan puncak arus balik libur Natal 2024 diprediksi terjadi pada hari ini Minggu, 29 Desember 2024. Ia mengimbau pengguna jalan untuk menghindari perjalanan di waktu puncak serta menghindari perjalanan di waktu favorit seperti pada pagi hari dan malam hari untuk menghadapi penumpukan kendaraan.
Jasa Marga mengimbau pengguna kepada pengguna jalan tol untuk mengantisipasi perjalanan periode libur Natal-Tahun Baru 2024/2025 dengan baik. Pastikan kendaraan maupun pengendara dalam keadaan prima, memastikan kecukupan BBM, saldo kartu uang elektronik, dan mematuhi rambu-rambu serta arahan petugas di lapangan. Ant/S-2
Berita Trending
- 1 Catat! Ini Daftar Lengkap Harga BBM Pertamina yang Resmi Naik per 1 Januari 2025
- 2 Usut Tuntas, Kejati DKI Berhasil Selamatkan Uang Negara Rp317 Miliar pada 2024
- 3 Kalah di Beberapa Daerah pada Pilkada 2024, Golkar Akan Evaluasi Kinerja Partai
- 4 Antisipasi Penyimpangan, Kemenag dan KPAI Perkuat Kerja Sama Pencegahan Kekerasan Seksual
- 5 Seekor gajah di Taman Nasional Tesso Nilo Riau mati
Berita Terkini
- Ini Jenis Kendaraan yang Terkena PPN 12 Persen
- Penjualan Tesla di Tiongkok Capai Rekor Tertinggi pada 2024
- Awal Tahun, Harga Bahan Pokok di Bekasi Masih Tinggi
- Malam Tahun Baru 2025 di Candi Prambanan Jadi TOP New Year's Eve di Dunia
- Tentara AS yang Tewas di Dalam Truk Tesla Alami PTSD, FBI: Tak Ada Kaitan dengan Teroris