Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Upaya Mengatasi Perubahan Iklim Harus Dimulai dari Usia Dini

Foto : Istimewa

Diskusi saat meresmikan kegiatan semiloka di Auditorium Gelanggang Remaja Jakarta Utara, Rabu (27/7).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Perusahaan Jakarta International Container Terminal (PT JICT) bekerja sama dengan Green Dock School binaan yakni SMK Tanjung Priok 1 dan Yayasan Jala Samudera Mandiri menggelar seminar serta lokakarya (semiloka) gerakan hijau. Acara tersebut diberi tajuk Gerakan Peduli dan Berbudaya Lingkungan di Sekolah dan masyarakat.

Direktur Utama JICT Ade Hartono mengatakan kegiatan semiloka ini bertujuan untuk membangun pemahaman sekaligus metode pengelolaan kegiatan lingkungan hidup di sekolah dan masyarakat.

"Menurut kami, penting bagi anak-anak usia sekolah untuk menerapkan kegiatan Perilaku Ramah Lingkungan Hidup (PRLH) dengan semantiasa menjaga kebersihan, sanitasi dan drainase. Hal ini sesuai dengan SDGS dan tanggap perubahan iklim global yang sedang terjadi," ujar Ade melalui keterangannya saat meresmikan kegiatan semiloka di Auditorium Gelanggang Remaja Jakarta Utara, Rabu (27/7).

Kepala Suku Dinas Lingkungan Hidup Jakarta Utara Achmad Hariyadi mengapresiasi kegiatan semiloka yang diinisiasi oleh JICT. Menurutnya program ini akan menjadi penguatan kapasitas siswa dalam peningkatan kepedulian terhadap lingkungan.

"Dalam kegiatan ini kita bisa melihat bagaimana siswa diajarkan 3R (Reuse, Reduce, Recycle), menggalakkan penanaman pohon, konservasi air lewat teknologi dan perilaku sosial, serta kegiatan konservasi energi tanpa mengurangi produktivitas masyarakat," ujar Achmad.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top