Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Untuk yang Kangen Jogja Aja: Sri Sultan HB X Gelar Syawalan Virtual Senin 31 Mei

Foto : Istimewa

Sri Sultan HB X.

A   A   A   Pengaturan Font

YOGYAKARTA - Untuk warga Yogyakarta yang tinggal di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) atau pun di daerah lain di seluruh Indonesia yang kangen suasana syawalan di Yogya ada kabar baik dari Pemda DIY.

Ya, setelah absen selama satu tahun pada awal pandemi tahun 2020 lalu, Pemda DIY akan kembali menggelar syawalan atauhalal bihalalpada bulan Syawal tahun 1442 H ini.

Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, syawalan tahun ini akan digelar secara daring pada Senin (31/5) mendatang.

Kabag Humas Biro Umum, Humas dan Protokol Setda DIY Ditya Nanaryo Aji menyampaikan, acara syawalan digelar sebagai ajang silaturahmi antara Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X dan Wagub DIY KGPAA Paku Alam X dengan masyarakat. Meskipun tidak bisa bertatap muka dan berjabat tangan langsung, namun diharapkan tidak mengurangi esensi silaturahmi dan halal bihalal.

"Kita menggunakan format yang baru dengan menyesuaikan kebijakan baru sesuai dengan arahan pemerintah pusat, yaituhalal bihalalsecara virtual. Kami sekaligus ingin memberikan contoh kepada masyarakat bahwa kita masih bisa saling silaturahmi, saling memaafkan dalam moment Idulfitri melalui virtual atau melalui online, tanpa bertemu langsung secara fisik," kata Ditya di Yogyakarta, Minggu (30/5).
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Eko S

Komentar

Komentar
()

Top