Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pengelolaan Keuangan I Total Utang Sebenarnya Mencapai 20 Ribu Triliun Rupiah

Tumpukan Utang Terus Menghantui Pelemahan Rupiah

Foto : Sumber: Bank Indonesia - KJ/ONES
A   A   A   Pengaturan Font

Anggota Komisi XI DPR, Mukhamad Misbakhun, menyoroti kebijakan pemerintah yang tidak transparan. Dia sebutkan bahwa sebenarnya total utang kita 100 persen dari total postur APBN.

"Tidak fair ketika membandingkan utang kita dengan Jepang dan Amerika yang mana mereka masukan semuanya, tetapi kita tidak," tegas Misbakhun di acara Podcast Akbar Fasial Uncensored.

Misbakhun menegaskan bahwa pembahasan soal utang merupakan salah satu hal yang fundamental karena berkaitan dengan bagaimana membangun Indonesia ke depan, termasuk dari mana basis pembiayaannya.

"Kalau kita temukan cara yang benar untuk bangun Indonesia ke depan maka akan temukan apa yang disampaikan Soekarno, yakni keadilan, kemandirian, dan kebebasan. Kalau kita masih berutang maka yang dicapai di kemerdekaan kita itu baru kedaulatan dan kebebasan, tetapi kemandirian itu masih menjadi masalah," tegas Misbakhun.

Pembiayaan yang berbasis utang berimplikasi pada kebijakan yang ditempuh, termasuk soal kedaulatan dan kemandirian.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini, Eko S

Komentar

Komentar
()

Top