Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Dampak Karhutla

Tujuh Penerbangan di Kalsel Ditunda akibat Asap

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

BANJARBARU - Ketebalan kabut asap yang menyelimuti kawasan di Bandara Syamsudin Noor, Banjarmasin, Kalimantan Selatan (Kalsel), Jumat (28/9), menyebabkan tujuh penerbangan pagi ke sejumlah bandara lain tertunda.

Kabut asap yang tebal membuat jarak pandang terbatas. "Ada tujuh pesawat yang tertunda keberangkatan dari jadwal karena kabut asap tebal menyelimuti bandara dan landasan pacu sehingga jarak pandang di bawah standar," kata Communication and Legal Section Head Bandara Syamsudin Noor, Aditya Putra Patria, di Kota Banjarbaru, Jumat (28/9).

Aditya menyebutkan tujuh penerbangan yang terkena dampak kabut asap, yakni Lion Air nomor penerbangan JT311 tujuan Surabaya yang seharusnya berangkat pukul 06.00 WITA.

Kemudian, pesawat Lion Air tujuan Jakarta yang dijadwalkan terbang pukul 06.05 WITA, pesawat Wings Air IW1394 tujuan Balikpapan yang seharusnya berangkat pukul 06.15 WITA.

Empat pesawat lain, yakni Garuda GA531 tujuan Jakarta pukul 06.20 Wita, Lion Air JT521 ke Yogyakarta pukul 06.25 WITA, Wings Air ke Batulicin, dan Garuda GA533 tujuan Jakarta pukul 07.25 WITA.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top