Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Triumphal Arches, Gapura Kemenangan Perang Era Romawi

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Berbagi desain yang mirip dengan Arch of Septimius Severus, itu berdiri di Via Sacra (Jalan Suci). Tempat ini merupakan rute prosesi yang diambil oleh para jenderal pemenang selama parade mereka di sekitar kota.

Melewati Circus Maximus dan Gapura Constantine, mereka kemudian akan menuju ke Forum Romawi. Dilanjutkan mendaki Bukit Capitoline untuk memberi persembahan di Kuil Jupiter, sebelum bubar untuk perjamuan hari itu, permainan, dan acara perayaan lainnya.

Senat mendedikasikan Gapura Konstantin atau Arco di Costantino pada 315 M. Bagunan ini didirikan untuk memperingati kemenangan Konstantinus atas saingannya Maxentius pada Pertempuran Jembatan Milvian tiga tahun sebelumnya. Menariknya, gapura itu tidak menyebutkan Maxentius, meskipun mungkin awalnya didedikasikan untuknya.

"Kutukan Ingatan"

Ada dua alasan untuk ini, pertama orang Romawi tidak menyukai mengabadikan kemenangan atas sesama orang Romawi. Kedua, Konstantinus melakukan apa yang disebutdamnatio memoriaeatau kutukan ingatan pada Maxentius dalam upaya untuk melenyapkan jejak keberadaannya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top