Kawal Pemilu Nasional Mondial Polkam Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Otomotif Rona Telko Properti The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis Liputan Khusus
Hubungan Bilateral

Tiongkok Kenakan Sanksi Berat terhadap Dua Warga AS Terkait Tibet

Foto : istimewa

Wang Yi Menteri Luar Negeri Tiongkok

A   A   A   Pengaturan Font

BEIJING - Kementerian Luar Negeri Tiongkok mengenakan sanksi terhadap dua warga negara Amerika Serikat, yaitu YuMaochunaliasMilesYu danToddStein.

Surat keputusan tentang sanksi tersebut, yang ditandatangani oleh Menteri Luar Negeri Wang Yi, berlaku efektif mulai Jumat (23/12).

Penjatuhan sanksi tersebut terkait dengan isu-isu hak asasi manusia (HAM) di wilayah Tibet, Tiongkok.

Sanksi tersebut juga merupakan tindakan balasan atas sanksi yang dijatuhkan AS terhadap dua pejabat Tiongkok pada 9 Desember lalu dengan tuduhan pelanggaran HAM di Tibet.

MFA mengatakan bahwa sanksi itu melukai hubungan Tiongkok-AS. Yu yang lahir di Provinsi Anhui, Tiongkok, pada 60 tahun silam, dituduh otoritas Tiongkok berperan penting dalam menciptakan Perang Dingin model baru menghadapi Tiongkok.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Kris Kaban
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top