Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Hubungan Bilateral

Tiongkok dan AS Janji Jalin Kerja Sama Atasi Pemanasan Global

Foto : FABRICE COFFRINI/AFP

Utusan iklim AS dan Tiongkok, John Kerry dan Xie Zhenhua

A   A   A   Pengaturan Font

Namun dalam pernyataan bersama, kedua belah pihak sepakat untuk mengembangkan target pengurangan metana masing-masing untuk dimasukkan dalam rencana pengurangan emisi 2035, yang dikenal sebagai Kontribusi yang Ditentukan secara Nasional atau Nationally Determined Contributions (NDC).

Dengan suhu yang melonjak dan tahun 2023 diperkirakan akan menjadi tahun terpanas dalam sejarah umat manusia, para ilmuwan mengatakan tekanan terhadap para pemimpin dunia untuk mengekang polusi gas rumah kaca yang menyebabkan pemanasan global menjadi semakin mendesak.

Negara-negara akan bertemu di Dubai akhir bulan ini untuk KTT Conference of the Parties 28 (COP- 28). Keberhasilan dalam perundingan tersebut akan bergantung pada kesepakatan antara Amerika Serikat dan Tiongkok, yang masih berselisih mengenai sejumlah masalah mulai dari perdagangan hingga hak asasi manusia.


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : AFP, Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top