Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Penyakit Menular

Wabah Flu Burung pada Sapi Perah di Amerika Serikat Meluas

Foto : ISTIMEWA

Flu Burung

A   A   A   Pengaturan Font

CHICAGO - Pemerintah Amerika Serikat (AS), pada Kamis (4/4), mengatakan wabah flu burung telah menyebar di peternakan sapi perah di Ohio dan terdeteksi pada peternakan di Kansas dan New Mexico. Kondisi ini memperluas penyakit pada sapi yang telah menimbulkan kekhawatiran mengenai kemungkinan risiko terhadap manusia.

Departemen Pertanian AS atau Department of Agriculture (USDA) telah mengonfirmasi adanya infeksi pada ternak di enam negara bagian sejak pertama kali melaporkan kasus tersebut di Texas dan Kansas pada 25 Maret.

"Perusahaan susu yang terinfeksi di Ohio menerima sapi pada tanggal 8 Maret dari perusahaan susu Texas, yang kemudian mengonfirmasi deteksi flu burung," kata Departemen Pertanian Ohio.

Dikutip dari The Straits Times, USDA mengatakan penularan penyakit antarsapi tidak dapat dikesampingkan.

"Kasus awal di Texas dan Kansas tampaknya ditularkan oleh burung liar, dan jenis virus pada kasus berikutnya di New Mexico, Michigan, dan Idaho sangat mirip," kata USDA.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top