
Terseret Arus Banjir di Karawang, Satu Orang Dilaporkan Meninggal
Petugas melakukan penelusuran untuk memantau warga yang belum dievakuasi saat banjir di Karawang.
Foto: ANTARA/HO-Pemkab KarawangKARAWANG - Seorang warga Kabupaten Karawang, Jawa Barat ditemukan meninggal dunia setelah terseret arus banjir di Desa Mulyajaya, Kecamatan Telukjambe Barat, Karawang.
Komandan Tim Rescue Unit Siaga SAR Karawang, Frengky Jonathan, di Karawang, Rabu, menyampaikan bahwa korban ditemukan sekitar pukul 08.45 WIB.
Korban bernama Amanillah Bayu Pratama (14) ditemukan meninggal dunia usai terseret banjir sepanjang 1,5 kilometer di Desa Mulyajaya.
Ia mengatakan, pada awalnya korban dilaporkan terseret banjir bersama kedua orang temannya pada Selasa (4/3) sekitar pukul 16.00 WIB. Namun dua orang temannya selamat, sedangkan korban terseret dan tenggelam, hingga akhirnya ditemukan pada Rabu pagi.
Korban merupakan warga Pangungsen, Desa Sirau, Kecamatan Karangmoncol, Kabupaten Purbalingga, Jawa Tengah yang merupakan seorang santri.
Selanjutnya, korban dievakuasi ke pesantren tempat ia bersekolah untuk selanjutnya dibawa ke rumah duka dan diserahterimakan dengan pihak keluarga.
Sementara itu, banjir di Karawang melanda sejumlah desa/kelurahan di tiga kecamatan, dengan ketinggian air bervariasi sampai setinggi 2 meter.
Di antara wilayah yang hingga kini dilanda banjir di Karawang ialah Desa Karangligar, Mekarmulya, Mulyajaya, dan Desa Wanakerta yang berada di Kecamatan Telukjambe Barat.
Kemudian, dua kelurahan di Kecamatan Karawang Barat yang meliputi Kelurahan Tanjungmekar dan Kelurahan Karawangkulon.
Banjir juga melanda Desa Mulangsar, Ciptasari, Tamanmekar, dan Desa Tamansari yang berada di Kecamatan Pangkalan.
Bencana banjir di Karawang terjadi akibat tingginya muka air dua sungai besar, yakni Sungai Citarum dan Cibeet. Bahkan di beberapa titik banjir di Karawang, itu akibat meluapnya sungai Cibeet. Ant
Berita Trending
- 1 RI-Jepang Perluas Kerja Sama di Bidang “Startup” dan EBT
- 2 Soal Penutupan TPA Open Dumping, Menteri LH: Ada Tahapan Sebelum Ditutup Total
- 3 Jadwal Liga 1 Indonesia Pekan ke-26: Jamu Persik, Persib Berpeluang Jaga Jarak dari Dewa United
- 4 Rekrutmen Taruna TNI 2025 Sudah Dibuka, Ini Link Pendaftaran dan Syaratnya
- 5 Pemerintah Kota Banjarmasin-Kemenkum Perkuat Sinergi Layanan Kekayaan Intelektual
Berita Terkini
-
Saham Alibaba Melonjak Setelah Meluncurkan Model AI Saingan DeepSeek
-
38 Bhante Thudong Internasional Bakal Lakukan Perjalanan dengan Jalan Kaki dari Batam ke Borobudur
-
Ini Baru Langkah Asketis, 38 Biksu Bakal Jalan Kaki Lagi ke Borobudur
-
Dirut IAS Paparan Peluang Bisnis dan Inovasi Terbaru di Industri Aviasi
-
Paripurna DPR Setujui Bentuk Pansus RUU Pengelolaan Ruang Udara, Ini Daftar Keanggotaannya