Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Goa Sunyaragi

Tempat Bermeditasi Para Sultan Cirebon

Foto : FOTO-FOTO: KORAN JAKARTA/TEGUH RAHARDJO
A   A   A   Pengaturan Font

Biasanya goa atau guha itu ada di kawasan terpencil, di hutan atau di pegunungan. Tapi Goa Sunyaragi, terletak tepat di tengah Kota Cirebon. Mungkin ini satu-satunya goa yang ada di tengah kota di Indonesia.

Goa Sunyaragi berada di jalan by pass Cirebon atau Brigjen Dharsono, dilalui kendaraan yang melintas dari Jawa Barat menuju ke Jawa tengah dan sebaliknya. Dari jalan ini, goa tersebut dapat disaksikan dengan sangat jelas. Jadi selain berada di tengah kota, Goa Sunyaragi juga ada di samping jalan pantura.

Goa Sunyaragi ini menyatu dengan kolam besar sehingga ada juga yang menyebutnya Taman Air Goa Sunyaragi. Sunya berarti sepi dan ragi yang berarti raga, keduanya adalah bahasa Sansekerta. Namanya sesuai tujuan goa dibangun yakni sebagai tempat tempat beristirahat dan meditasi para sultan Cirebon dan keluarganya.

Goa Sunyaragi merupakan salah satu benda cagar budaya yang berada di Kota Cirebon dengan luas sekitar 15 hektare. Dahulu kompleks gua tersebut dikelilingi danau yaitu Danau Jati. Goa Sunyaragi merupakan salah satu bagian dari Keraton Pakungwati, sekarang bernama keraton Kasepuhan.

Kompleks Tamansari Sunyaragi ini terbagi menjadi dua bagian yaitu pesanggrahan dan bangunan gua. Bagian pesanggrahan dilengkapi serambi, ruang tidur, kamar mandi, kamar rias, ruang ibadah dan dikelilingi taman lengkap dengan kolam. Bangunan goa berbentuk gunungan, dilengkapi terowongan penghubung bawah tanah dan saluran air. Bagian luar kompleks bermotif batu karang dan awan. Pintu gerbang luar berbentuk candi bentar dan pintu dalamnya berbentuk paduraksa.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top