Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Tantang Anak-anak Berkreasi Momogi Adakan Kompetisi TikTok Dance Challenge

Foto : istimewa

snack

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Makanan kecil (snack), Momogi kini genap berusia 20 tahun pada bulan November ini. Memasuki usia ke-20, merek ini semakin memantapkan diri untuk terus menghadirkan berbagai inovasi baru agar dapat memberikan produk terbaik dan berkualitas bagi masyarakat dalam negeri dan luar negeri.

Dahulu, Momogi pertama kali hadir dengan 3 varian rasa Momogi Stick yakni jagung bakar, coklat, dan keju dengan ciri khas berbentuk stik dan rongga pada bagian tengah. Dengan hanya 3 rasa tersebut, berhasil membawa Momogi meraih Top Brand dan Best Brand Award hingga tahun 2022.

Hingga kini, Momogi telah memiliki 8 varian snack yaitu Momogi Mini Stick, Momogi Wafer Salut, Momogi Twist Stick, Momogi Malkist Crackers, Momogi Love Heart, Momogi Star Bite, Momogi Snack Nugget, dan Mowmow Mie dengan berbagai rasa yang unik dan nagih tentunya.

Head of Marketing PT Sari Murni Abadi, Bernando Pardamean menyampaikan, momen peringatan ke 20 tahun ini merupakan bentuk ungkapan rasa syukur dan sukacita. Hal ini karena Momogi telah berhasil mencapai usia 20 tahun sejak diluncurkan pada tahun 2000.

"Segala pencapaian yang kami dapatkan semuanya tidak terlepas dari peran seluruh masyarakat Indonesia yang hingga saat ini masih menjadikan Momogi sebagai snack favorit mereka. Momogi akan segera meluncurkan varian rasa baru sesuai dengan selera masyarakat Indonesia," paparnya melalui siaran pers Senin (6/11).
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top