Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Keputusan Pemerintah

Tambahan Cuti Lebaran 3 Hari Bersifat Opsional

Foto : ANTARA/Galih Pradipta
A   A   A   Pengaturan Font

Cuti Lebaran 2018 itu awalnya diputuskan tanpa mengajak dialog para pengusaha dan tidak mempertimbangkan kondisi perbankan, industri, pelabuhan, penerbangan, Bursa Efek Indonesia, serta kondisi sosial budaya.

Padahal, penambahan cuti berdampak pada dunia usaha. Setelah diprotes, barulah pemerintah melalukan dialog. Bagi dunia usaha, libur empat hari saja sudah cukup, yakni dua hari sebelum dan sesudah Lebaran, seperti tahun- tahun sebelumnya.

Durasi libur yang terlalu panjang akan merugikan para pengusaha. Pertama, makin panjang libur, makin banyak pula tambahan biaya produksi, terutama ekspor. Hal itu juga terkait dengan jadwal pemuatan barang ke kapal yang harus sesuai dengan jadwal.

Kalau ada tambahan libur, tentu akan mengacaukan semua rencana ekspor yang sudah terjadwal itu. Penambahan libur mendadak, tentu saja mengganggu proses bisnis mereka, mulai dari produksi, distribusi, hingga transaksi.

Turunkan Produktivitas
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Khairil Huda
Penulis : Muhamad Umar Fadloli, Antara

Komentar

Komentar
()

Top