
Sistem Logistik Pangan Perlu Diperbaiki
Foto: istimewaJAKARTA - Pemerintah melalui Kementerian Pertanian (Kementan) terus melakukan intervensi optimal untuk menjaga stabilitas harga pangan, khususnya cabai dan bawang. Meski demikian, pada hari pertama pasca-Lebaran ini harga cabai dan bawang mengalami sedikit kenaikan yang fluktuatif karena suplai dari daerah produksi berkurang.
"Karena itu, logistik dan sistem supply dan demand harus dikendalikan. Kami akan intervensinya dengan bekerja sama dengan pemerintah daerah dan yang terpenting adalah Kementerian Perdagangan agar betul-betul mengatur sistem logistiknya," tegasnya di Jakarta, Senin (11/7).
Mentan menambahkan pengaturan sistem logistik pangan ini sangat penting karena walaupun kondisi produksi melimpah, tetapi karena logistiknya tidak lancar dapat menyebabkan harga naik. Kementan berkomitmen menjamin produksi atau ketersediaan pangan dalam momentum apapun selalu siap stoknya.
"Karena itu, ketersediaan stok pangan di pasar dan kelancaran distribusinya ini domainnya pemerintah daerah. Tapi, saya bantu intervensi untuk mengaturnya bersama Kementerian Perdagangan agar distribusi dari daerah produksi ke daerah suplai benar-benar terintervensi," tuturnya.
Dia menambahkan intervensi ini dimaksudkan untuk menjaga neraca suatu komoditas pangan aman. "Misalnya, neraca cabai di beberapa itu aman dan ada keterlambatan produksi karena musim dan cuaca, tapi inilah dinamika di sektor pertanian," pungkas mentan.
Redaktur: Muchamad Ismail
Penulis: Erik, Fredrikus Wolgabrink Sabini
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Ini Tujuh Remaja yang Diamankan Polisi, Diduga Terlibat Tawuran di Jakpus
- 2 Cemari Lingkungan, Pengelola 7 TPA Open Dumping Bakal Dipidana
- 3 Penerbitan Surat Edaran THR Ditunda
- 4 Regulasi Jaminan Sosial Dirombak, Ini Aturan Baru dari Menaker
- 5 Perluas Jangkauan, Manulife Indonesia Resmikan Kantor Pemasaran Mandiri di PIK
Berita Terkini
-
IYCTC: Rokok persulit upaya mencapai kesetaraan gender
-
Sopir Alphard Menganiaya Pemotor Gara-gara Hampir Bersenggolan di Jakarta Utara
-
Satu Meninggal dan Satu Hilang Akibat Banjir di Bireun AcehÂ
-
Badan Nasional Penanggulangan Bencana Buka Kemungkinan Relokasi Warga Pondok Gede Permai Bekasi
-
Dinsos Ponorogo Pulangkan Pengemis Libatkan Balita untuk Meminta-minta