Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Singgung Aksi Tidak Manusiawi Rusia di Mariupol Ukraina, Ternyata Begini Hasil Pertemuan Presiden Vladimir Putin dengan Sekjen PBB Antonio Guterres di Moskow

Foto : Reuters

Presiden Rusia Vladimir Putin dan Sekjen PBB Antonio Guterres

A   A   A   Pengaturan Font

Shmyhal mengatakan, ribuan orang tewas di Mariupol akibat serangan kekerasan dari pasukan Rusia. Ini disampaikan dalam konferensi pers di Washington, Amerika Serikat (AS) pada Jumat lalu.

"Situasi di Mariupol sangat buruk. Ini adalah bencana kemanusiaan terbesar selama ini dan mungkin selama beberapa abad terakhir, karena ribuan orang telah meninggal di Mariupol," kata Shmyhal dikutip dari New York Post, Senin (25/4).

"Kita akan melihat kekejaman yang mengerikan ketika akan dibebaskan dari Rusia," tambahnya.

Shmyhal menambahkan, pasukan Rusia benar-benar menghancurkan segalanya, termasuk tempat penampungan di mana warga sipil tinggal. Ia juga memperkirakan 100.000 orang masih terjebak di Mariupol sejak dikepung oleh pasukan Rusia pada 1 Maret.

Sementara itu, pejabat setempat mengklaim bahwa lebih dari 20.000 orang di kota itu telah tewas akibat penembakan dan serangan yang terjadi.


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Rivaldi Dani Rahmadi

Komentar

Komentar
()

Top