
Sidak ke Pasar Jaya Ciracas, Mendag Sebut Harga Pangan Pokok Stabil, Bahkan di Bawah HET
Mendag Budi Santoso berinteraksi dengan pedagang beras di sela meninjau harga pangan pokok di Pasar Jaya Cirasacas, Jakarta Timur, Sabtu (15/3/2025).
Foto: ANTARAJAKARTA - Menteri Perdagangan (Mendag) Budi Santoso menyebutkan harga pangan pokok di Pasar Jaya Ciracas, Jakarta Timur, terpantau stabil dan terdapat sejumlah komoditas di bawah harga eceran tertinggi (HET), yang telah ditentukan pemerintah.
"Jadi, hari ini kita ke Pasar Ciracas, kami lihat tadi bareng-bareng sama teman-teman semua, harga (pangan) relatif stabil," kata Mendag seusai melakukan peninjauan harga pangan di Pasar Jaya Ciracas, Jakarta Timur, Sabtu (15/3).
Mendag menyampaikan bahwa peninjauan dilakukan untuk memastikan kestabilan harga dan ketersediaan bahan pangan selama Ramadhan hingga Lebaran.
Salah satu komoditas yang dipantau adalah telur ayam ras yang harganya tercatat Rp28.000 per kilogram, lebih rendah dari harga acuan pemerintah yang sebesar Rp30.000 per kilogram.
Selain itu, harga beras di Pasar Ciracas juga terpantau stabil, dengan harga Rp12.000 per kilogram jenis beras medium, lebih rendah dari harga acuan yang sebesar Rp12.500 per kilogram.
Harga daging ayam ras di pasar tersebut juga terbilang sangat terjangkau, yakni Rp26.000 per kilogram, jauh lebih murah dibandingkan harga acuan pemerintah yang sebesar Rp40.000 per kilogram.
Harga daging sapi di Pasar Ciracas tercatat Rp140.000 per kilogram, yang sesuai dengan harga acuan pemerintah dan relatif stabil dalam periode ini.
Sementara, harga Minyakita tercatat Rp16.000 per liter, sedikit lebih tinggi dari harga acuan yang sebesar Rp15.700 per liter, namun masih dalam kisaran yang wajar dan terjangkau.
Mendag menegaskan bahwa ketersediaan pangan menjelang Lebaran juga dipastikan terjaga dengan baik, dengan pasokan yang mencukupi untuk memenuhi kebutuhan masyarakat, terutama di wilayah Jakarta Timur.
Peninjauan harga dan stok pangan itu merupakan bagian dari upaya pemerintah untuk menjaga kestabilan harga dan ketersediaan bahan pangan pokok di seluruh Indonesia, terutama menjelang periode Lebaran.
Menteri Perdagangan juga menyampaikan terima kasih kepada para pemasok yang telah mematuhi ketentuan dan aturan dalam penyaluran pangan di pasar tersebut,
Ia juga mengapresiasi peran serta Satgas Pangan dan instansi terkait yang terus menjaga pasokan pangan dan memantau harga agar tetap terjaga di seluruh wilayah Indonesia.
Pemerintah berkomitmen untuk terus melakukan pengawasan harga pangan secara rutin untuk memastikan masyarakat dapat memperoleh kebutuhan pokok dengan harga yang wajar dan terjangkau.
"Jadi, kami akan terus kontrol secara rutin harga-harga (pangan) di seluruh Indonesia agar pasokan terjamin, kemudian harga juga stabil," kata Mendag.
Redaktur: Lili Lestari
Penulis: Antara
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Cuan Ekonomi Digital Besar, Setoran Pajak Tembus Rp1,22 Triliun per Februari
- 2 Warga Jakarta Wajib Tau, Boleh Cek Kesehatan Gratis Kapan Saja
- 3 Mantap, Warga Jakarta Kini Boleh Cek Kesehatan Gratis Kapan Saja tanpa Harus Nunggu Hari Ulang Tahun
- 4 Mourinho Percaya Diri, Incar Kebangkitan Fenerbahce di Liga Europa Lawan Rangers
- 5 Kemdiktisaintek Luncurkan Hibah Penelitian Transisi Energi Indonesia-Australia
Berita Terkini
-
Glenn Samuel Rilis Lagu Terbaru ‘2 Minggu’
-
Dengan Alasan Perlu Meluang waktu, Tilda Swinton Rehat dari Dunia Akting Film
-
Menhub Dorong BUMN Sektor Transportasi Bersinergi Dukung Kelancaran Angleb 2025
-
Menpar tinjau kesiapan Taman Margasatwa Ragunan
-
Sinergi KKP-Kemnaker, Siap Serap Puluhan Tenaga Kerja Kompeten di Sektor KP