Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Seperti JIS, Nekatnya Megaproyek Formula E Tetap Berjalan di Tengah Pandemi

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta meyakinkan bahwa tahun 2020 akan terselenggaranya Formula E. Sangat disayangkan karena penyelenggaraan tersebut tidak memikirkan penanganan pandemi Covid-19 yang masih belum usai.

Sedangkan, jumlah kasus positif dengan yang sembuh masih lebih tinggi tren positif, dari orang yang sembuh 1.163 lalu yang positif sebanyak 1.649 orang. Dalam hal ini, Pemprov harus mempersiapkan penanganan Covid-19 gelombang yang kemungkinan akan menyerang.

Pakar kesehatan dunia memprediksi varian super covid-19 bisa muncul di Indonesia, yang kekinian menjadi pusat pandemi corona dunia. Prediksi itu bukan tanpa alasan, sebab varian Delta dulu kali pertama muncul di India saat negara tersebut menjadi episentrum covid-19 dunia. Kewaspadaan ini juga harus disipkan oleh Pemprov sehingga tidak terjadi seperti awal varian Delta.

Mesti begitu, kondisi itu tak membuat DKI Jakarta memutuskan untuk membatalkan gelaran Formula E. Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria memberikan kode bahwa penyelenggaraan Formula E akan jalan terus. "Harapan kami (ajang balap Formula E) di tahun 2022 bisa dilaksanakan," kata Riza, Kamis (15/7/2021).

Riza menjelaskan, Formula E yang menelan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) DKI senilai Rp 1,6 triliun itu harus tetap terselenggara.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Zulfikar Ali Husen

Komentar

Komentar
()

Top