Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Semakin Mengkhawatirkan! Politisi Senior Inggris Peringatkan Kesepakatan Nuklir Iran Dapat Mengacaukan Timur Tengah, Ada Apa?

Foto : Tasnim News Agency

Ilustrasi kekuatan nuklir Iran.

A   A   A   Pengaturan Font

Tiga mantan menteri kabinet Inggris memperingatkan bahwa kesepakatan nuklir Iran yang dinegosiasikan ulang akan mengacaukan stabilitas Timur Tengah.

Mantan Menteri Pertahanan Liam Fox, mantan Sekretaris Komunitas Robert Jenrick dan mantan Menteri Welsh Stephen Crabb, ketiganya mendukung mosi yang akan diperdebatkan di Parlemen yang mencantumkan serangkaian usulan perubahan pada rancangan yang mereka katakan akan menghambat upaya Teheran menuju senjata nuklir.

Dikutip dari media Telegraph, perubahan tersebut termasuk pengenalan rezim pemantauan yang lebih ketat terhadap aktivitas nuklir Iran dan mengambil pendekatan yang lebih keras untuk mengawasi aktivitas "destabilisasi" Iran.

Mosi yang akan diperdebatkan hari ini menyatakan: "Dewan mengungkapkan keprihatinan besar atas prospek nuklir Iran yang akan segera terjadi; menyerukan kepada Pemerintah dalam negosiasi yang sedang berlangsung sehubungan dengan perjanjian Rencana Aksi Komprehensif Bersama untuk berusaha memperpanjang sunset clausul atau klausul matahari terbenam, memberlakukan rezim pemantauan yang lebih ketat, mempertahankan larangan teroris, dan memperluas cakupannya untuk memasukkan kegiatan destabilisasi Iran lainnya di wilayah tersebut. "

Anggota parlemen Tory dan pendukung dari partai oposisi Buruh dan Demokrat Liberal merasa prihatin dengan perjanjian ulang saat ini, dirinya juga dikabarkan tengah mencari pengganti kesepakatan 2015 yang tak lagi berlaku setelah Mantan Presiden Amerika Serikat (AS) menarik AS dari perjanjian itu secara sepihak.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Suliana

Komentar

Komentar
()

Top