Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Energi Ramah Lingkungan

Sektor Transportasi Siap Turunkan Emisi Gas Karbon

Foto : Sumber: Kementerian ESDM – KORAN JAKARTA/ONES
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Pemerintah berkomitmen menurunkan emisi gas rumah kaca sebesar 29 persen pada 2030, terutama di sektor transportasi yang menyumbang emisi gas karbon tertinggi di Indonesia. Komitmen itu sebagai upaya mengurangi dampak pemanasan global (global warming).

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi dalam konferensi pers secara daring pada Indonesia Energy Efficiency and Conservation Conference & Exhibition 2021 (IEECCE) di Jakarta, Senin (14/6) mengatakan penurunan emisi gas rumah kaca global akan direalisasikan dalam kebijakan nasional.

Menurut Menhub, sektor transportasi menghasilkan karbon dioksida (CO2) yang sangat tinggi sehingga menjadi salah satu pemicu gas rumah kaca. Sebab itu, sektor tersebut menyiapkan target penurunan emisi gas rumah kaca dan mendukung efisiensi energi baik pada sarana dan prasarana transportasi.

"Untuk mencapai efisiensi energi, pemerintah menggunakan pendekatan Avoid, Shift and Improve dalam konsep transportasi yang dinilai sangat tepat untuk diterapkan sebagai upaya pengurangan energi," kata Menhub.

Pada pendekatan Avoid, pengembangan Transit Oriented Development (TOD) akan dilakukan dengan mengurangi jumlah pengguna kendaraan pribadi agar menghindari kemacetan, polusi udara, dan emisi gas rumah kaca. Hal itu juga dapat meningkatkan jumlah penumpang transit, meningkatkan akses bagi orang untuk bepergian, dan menciptakan komunitas pejalan kaki untuk mengakomodasi orang untuk hidup lebih sehat.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top