Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

'Sedih dan Terkejut', Begini Reaksi Para Pemimpin Dunia atas Insiden Penembakan Mantan PM Jepang Shinzo Abe

Foto : AFP

Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe membungkuk hormat di depan ke bendera nasional sebelum konferensi pers mengumumkan pengunduran dirinya sebagai perdana menteri di Tokyo pada 28 Agustus 2020.

A   A   A   Pengaturan Font

TOKYO - Amerika sedih dan terkejut oleh penembakan mantan perdana menteri Jepang Shinzo Abe, kata Dubes AS Rahm Emmanuel, Jumat (8/7).

CNA melaporkan, Jumat (8/7), perdana menteri yang paling lama menjabat di Jepang, Abe, dilarikan ke rumah sakit dalam kondisi berdarah-darah setelah ditembak orang tak dikenal saat berpidato di kota Nara sebelum pemilihan parlemen, kata otoritas dan media.

"Tuan Abe adalah pemimpin Jepang yang luar biasa dan sekutu AS yang teguh," kata Emmanuel dalam sebuah pernyataan.

"Pemerintah AS dan warga Amerika mendoakan kesehatan Tuan Abe, keluarganya, dan rakyat Jepang."

Jelang pertemuannya dengan Menlu RI Retno Marsudi, Menlu AS Anthony Blinken mengatakan mereka sangat sedih dan prihatin mendengar berita ini.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : CNA

Komentar

Komentar
()

Top