Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Salah Satu Pendiri OceanGate Siapkan Proyek Kirim Manusia ke Venus

Foto : Facebook/G Söhnlein
A   A   A   Pengaturan Font

Salah satu pendiri OceanGate Expeditions, Guillermo Söhnlein, berencana mengirim 1.000 manusia ke Venus pada tahun 2050. Pernyataannya menjadi sorotan setelah tragedi kapal selam Titan yang meledak saat melakukan ekspedisi menuju bangkai kapal Titanic di lautan.

Salah satu pendiri OceanGate Expeditions, Guillermo Söhnlein, berencana mengirim 1.000 manusia ke Venus pada tahun 2050. Pernyataannya menjadi sorotan setelah tragedi kapal selam Titan yang meledak saat melakukan ekspedisi menuju bangkai kapal Titanic di lautan.

"Saya pikir ini kurang aspiratif dibandingkan dengan menempatkan satu juta orang di permukaan Mars pada tahun 2050," kata Söhnlein kepada Insider, dikutip dari Hindustan Times, Kamis (3/8).

Söhnlein menunjuk pada penelitian yang menunjukkan bahwa ada sepotong atmosfer Venus sekitar 30 mil dari permukaan di mana manusia secara teoritis dapat bertahan hidup karena suhunya lebih rendah, dan tekanannya tidak terlalu kuat.

"Koloni terapung ini akan berkapasitas 1.000 orang," ucap salah satu pendiri OceanGate ini, meskipun dia tidak menjelaskan bagaimana hal ini akan terjadi.

Lebih lanjut, Söhnlein mengumpulkan perusahaan-perusahaan yang membawanya lebih dekat pada ambisi utamanya untuk mendorong manusia melampaui batas-batas alaminya di Bumi.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top