Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Saat OSO Mengenang Hadiah Sepeda dari Presiden Jokowi

Foto : koran jakarta/Agus Supriyatna

Bersama Tokoh I Oesman Sapta Odang, (delapan dari kanan) bersama para tokoh yang hadir dikediamannya, Minggu (18/8), antara lain: Panglima TNI Marsekal, Hadi Tjahjanto, Kapolri Jenderal, Tito Karnavian, Ketua PBNU KH Saiq Aqil Siraj dan mantan Ketua MK, Jimly Asshiddiqie.

A   A   A   Pengaturan Font

Wajah Oesman Sapta Odang, Ketua DPD yang juga Wakil Ketua MPR tampak sumringah ketika menyambut para tetamu yang mengalir ke rumah dinasnya sebagai Ketua DPD di Jalan Karang Asem, Kuningan, Jakarta Selatan, Minggu (18/8). Kemarin, Oesman, saudagar asal Kalimantan itu punya hajatan penting dalam hidupnya, merayakan hari jadinya yang ke 69 tahun. Oesman sendiri lahir di Sukadana, Kalimantan Barat pada 18 Agustus 1950.

Tetamu yang datang pun bukan orang-orang sembarangan. Tapi, orang -orang yang sedang punya posisi penting di republik ini. Mereka yang datang adalah Kapolri Jenderal, Tito Karnavian, Panglima TNI Marsekal, Hadi Tjahjanto, Ketua MPR, Zuklifi Hasan, Wakil Ketua MPR, Hidayat Nur Wahid, Ketua DPR, Bambang Soesatyo, eks Kapolda Metro Jaya Komjen (Pol) M Iriawan, mantan Ketua MK, Jimly Asshiddiqie, Wakil Ketua MPR, Mahyudin, Wakil Ketua MPR Ahmad Basarah, Wakil Ketua DPD, Nono Sampono, Ketua PBNU KH Saiq Aqil Siraj dan sejumlah anggota parlemen lainnya.

Kelakar dan gelak tawa terdengar, saat Oesman atau akrab dipanggil OSO menyambut tetamu yang datang. Tetamu itu lantas dipersilahkannya untuk menikmati hidangan yang telah disediakan. Acara perayaan milad sang saudagar asal Borneo pun dimulai. OSO tampak sumringah, ketika diminta untuk memotong nasi tumpeng warna kuning. Tepuk tangan terdengar. Suasana menjadi haru.

Acara perayaan milad sendiri disatukan dengan acara aqiqah cucunya yang bernama Maisuri Sheallegra Danindro. Sang cucu merupakan anak dari putri OSO, Putri Selaras Sapta dengan suaminya Rama Danindro. Para tetamu yang hadir pun diberi kesempatan kesempatan memotong rambut cucu OSO.

Saat memberi sambutan, OSO lebih tampak sumringah. Ia mengaku senang, dan tak menyangka perayaan hari jadinya dihadiri banyak orang penting. Katanya, ini perayaan hari jadi yang paling berkesan.
Halaman Selanjutnya....

Penulis : Agus Supriyatna

Komentar

Komentar
()

Top