Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

RSF: 57 Jurnalis Tewas di Seluruh Dunia pada 2022

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

PARIS - Kelompok jurnalis internasional Reporters Without Borders atau yang dikenal dengan akronim RSF dalam bahasa Prancis, menyatakan bahwa dalam tahun ini, setidaknya 57 wartawan terbunuh di seluruh dunia saat tengah bertugas.

Sebuah laporan yang dirilis pada Rabu (14/12) oleh RSF menyebutkan bahwa angka yang dihitung dari 1 Januari hingga 1 Desember itu naik sebanyak 9 dibandingkan 2021.

Meksiko berada di urutan teratas dengan 11 kematian, kemudian Ukraina dengan 8 kasus. Laporan itu menyebut perang di Ukraina sebagai salah satu alasan penambahan jumlah jurnalis yang terbunuh pada tahun 2022.

RSF juga melaporkan bahwa 533 wartawan ditahan di seluruh dunia. Angka ini merupakan yang terbanyak sejak pencatatan dimulai pada 1995.

Tiongkok berada jauh di peringkat tertinggi dengan 110 kasus, disusul Myanmar dengan 62 penahanan. Setidaknya 18 jurnalis ditahan di Russia.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top