Rose BLACKPINK Duet dengan Bruno Mars, Video Musiknya Sudah Tayang di Youtube
Poster single kolaborasi Rose BLACKPINK dengan Bruno Mars yang berjudul "APT."
Foto: ANTARA/Akun Instagram @roses_are_rosieJAKARTA - Single berjudul "APT." hasil kolaborasi penyanyi Rose dari grup idola BLACKPINK dengan musisi Bruno Mars dirilis pada Jumat (18/10), demikian pula video musik untuk lagu tersebut.
Lagu "APT." sudah dapat didengarkan di platform-platform pemutaran musik digital dan video musiknya sudah ditayangkan di saluran YouTube ROSE.
Video musik lagu "APT." di saluran YouTube ROSEsudah diputar lebih dari 25,5 juta kali pada Sabtu pukul 11.00 WIB.
Dalam video musik tersebut, Rose dan Bruno terlihat memainkan permainan minum Korea yang disebut "Apateu", yang dimulai dengan nyanyian "Apateu apateu, apateu apateu."Apateu adalah bentuk singkat dari kata "apartemen" dalam bahasa Korea.
Menurut siaran The Korea Times pada Jumat (18/10), "APT." memadukan nuansa punk rock dengan pengaruh R&B tahun 90-an.
Inspirasi untuk membuat lagu itu datang suatu malam ketika Rose melihat staf-staf bersenang-senang sambil belajar dan bermain gim bersama menurut agensinya, The Black Label.
Rosemengatakan bahwa lagu itu benar-benar terbentuk setelah Bruno Mars bergabung dengan proyek tersebut.
"APT." merupakan lagu pertama yang dirilis menjelang peluncuran album penuh perdana Roseyang bertajukrosiepada 6 Desember 2024.
MenurutThe Black Label,Rose berpartisipasi dalam penulisan 12 lagu di album tersebut, berbagi cerita pribadi dan menyentuh hati.
Berita Trending
- 1 Electricity Connect 2024, Momentum Kemandirian dan Ketahanan Energi Nasional
- 2 Indonesia Tunda Peluncuran Komitmen Iklim Terbaru di COP29 Azerbaijan
- 3 Penerima LPDP Harus Berkontribusi untuk Negeri
- 4 Ini yang Dilakukan Kemnaker untuk Mendukung Industri Musik
- 5 Tim Putra LavAni Kembali Tembus Grand Final Usai Bungkam Indomaret
Berita Terkini
- Parlemen Australia Siapkan RUU Pelarangan Media Sosial untuk Anak Di Bawah 16 Tahun
- Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Kantor PM Inggris
- Indosat Ooredoo Hutchison Komitmen Transformasi Adopsi AI
- Mary Jane Dipulangkan, Presiden Marcos Puji Hubungan Indonesia-Filipina
- Pengungsi Lewotobi Dapat Bantuan Pulsa dan Akses Internet Gratis