Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Surat Utang - Jasa Marga Berencana Terbitkan “Project Bond” Rp1,5 Triliun

"Project Bond" Berisiko Tinggi

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

Berdampak ke Investor

Nico menambahkan, atas dasar alasan itulah berdampak ke para investor. Sebab uang yang sudah diinvestasikan tidak bisa kembali, lalu apa yang akan dijadikan sebagai underlying. "Seharusnya project bond memberikan kupon yang lebih tinggi dibandingkan obligasi pada umumnya. Meskipun project bond itu utang dan ada jaminannya, tapi tingkat risikonya jauh lebih besar apabila sewaktu-waktu proyeknya mandek.

Berbeda dengan obligasi konvensional yang diterbitkan perusahaan tidak bisa bayar, tapi masih punya aset," tegas dia. Project bond digagas untuk mendukung dan membantu pemerintah dalam membangun infrastruktur. Namun, kalau yang menerbitkan korporasi atau emiten, setidaknya mereka sudah mempunyai track record, seperti PT Jasa Marga (Persero) Tbk (JSMR).

Di sisi lain, kalau infrastruktur yang sedang dibangun mengalami kendala, namun masih memiliki aset yang lain. "Bagaimanapun yang namanya capital market itu high risk high return. Namun, bond memiliki risiko yang tinggi, tetapi tetap mendapatkan kupon. Bahkan, Jasa Marga sebagai perusahaan BUMN akan dibantu pemerintah kalau terjadi hal-hal yang tidak diinginkan," katanya.
Halaman Selanjutnya....

Penulis : Yuni Rahmi

Komentar

Komentar
()

Top