Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Program IISMA 2024 Gunakan Tiga Jalur Seleksi

Foto : Muhamad Ma'rup

Kepala Program Indonesian International Student Mobility Awards (IISMA), Rachmat Sriwijaya, dalam Sosialisasi IISMA 2024 secara daring, Jumat (22/12).

A   A   A   Pengaturan Font

Program Indonesian International Student Mobility Awards (IISMA) tahun 2024 akan menggunakan tiga jalur seleksi yaitu reguler, afirmasi, dan co-founding. Tiga jalur seleksi ini merupakan hasil evaluasi atas gelaran IISMA sebelumnya.

JAKARTA - Program Indonesian International Student Mobility Awards (IISMA) tahun 2024 akan menggunakan tiga jalur seleksi yaitu reguler, afirmasi, dan co-founding. Tiga jalur seleksi ini merupakan hasil evaluasi atas gelaran IISMA sebelumnya.

"Evaluasi ini kemudian diimplementasikan dengan dibukanya tiga jalur seleksi penerimaan mahasiswa Program IISMA 2024 yang terdiri dari jalur reguler, afirmasi, dan co-funding," ujar Kepala Program IISMA, Rachmat Sriwijaya, dalam Sosialisasi IISMA 2024 secara daring, Jumat (22/12).

Sejak awal peluncurannya, Program IISMA memang menjadi salah satu program favorit yang telah menarik minat ribuan mahasiswa serta ratusan mitra perguruan tinggi di luar negeri. Selain itu, tren pendaftar mahasiswa di setiap tahunnya juga relatif meningkat.

Rachmat menjelaskan, sejak tahun pertama penyelenggaraannya, program IISMA menarik minat 2.546 peserta sebagai pendaftar, yang kemudian meningkat hampir tiga kali lipat menjadi 7.501 pendaftar di tahun 2022. Program ini mencapai angka pendaftar tertinggi pada pelaksanaan tahun 2023, dengan sebanyak 9.116 mahasiswa jenjang sarjana dan diploma yang resmi terdaftar sebagai calon peserta.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Muhamad Ma'rup

Komentar

Komentar
()

Top