Prabowo dan SBY Bahas Tantangan Bangsa ke Depan
Gelar pertemuan -- Dua tokoh nasional, Presiden Terpilih Prabowo Subianto dengan Presiden Ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono bertemu di kediaman pribadi Prabowo di Jalan Kertanegara, Jakarta, Kamis (19/9) kemarin. Pertemuan itu membahas perihal persoalan dan tantangan bangsa ke depan seiring dengan situasi geopolitik serta geostrategis yang sangat dinamis.
Foto: dok. Instagram Prabowo SubiantoJAKARTA - Pertemuan Presiden Terpilih Prabowo Subianto dengan Presiden Ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), yang juga Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat di Jakarta, Kamis (19/9), membahas berbagai hal salah satunya terkait tantangan bangsa Indonesia ke depan.
Dalam pertemuan itu, SBY juga menyampaikan kesiapannya membantu menyukseskan pemerintahan ke depan yang dipimpin oleh Presiden Terpilih Prabowo Subianto. "Keduanya berbicara soal tantangan ke depan, dan Pak SBY siap membantu serta menyukseskan pemerintahan Pak Prabowo," kata Herzaky menjelaskan isi pertemuan SBY dan Prabowo saat dia dihubungi di Jakarta, kemarin.
SBY menyambangi kediaman pribadi Prabowo di Jalan Kertanegara Nomor 4, Jakarta, Kamis siang.
- Baca Juga: Akses desa terisolir
- Baca Juga: Gibran Ungkap Rencana Nvidia Buka Sekolah AI di Solo
Dalam pertemuan yang berlangsung selama kurang lebih satu jam itu, SBY memberikan masukan kepada Prabowo terkait tugas dan tantangannya ke depan sebagai Presiden Ke-8 RI.
Juru Bicara Prabowo, Dahnil Anzar Simanjuntak, kepada wartawan saat dihubungi di Jakarta, menyebut keduanya dalam pertemuan itu berdiskusi seperti biasa.
"Pak Prabowo mendengarkan masukan dari Pak SBY terkait tugas beliau dan tantangan kepemimpinan beliau lima tahun ke depan, mengingat kondisi geopolitik dan geostrategis yang sangat dinamis ke depan," kata Dahnil.
SBY selepas bertemu Prabowo menolak menjawab pertanyaan wartawan yang menunggu di depan pagar rumah Prabowo. Dia memilih langsung meninggalkan kediaman Prabowo.
Presiden Ke-6 RI itu terlihat keluar dari pintu rumah Prabowo pada pukul 14.15 WIB. Dia diantar oleh Prabowo sampai depan kendaraan.
Di teras rumah, tepat di depannya ada mobil SBY terparkir, Prabowo dan SBY tampak bersalaman, kemudian Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra Sugiono dan Ragowo Hediprasetyo Djojohadikusumo, putra semata wayang Prabowo, juga ikut menyalami SBY.
SBY, yang mengenakan baju safari berwarna biru, juga sempat memberikan hormat kepada Prabowo, yang tak lama dia juga memberikan salam hormat yang sama ke SBY. Keduanya terlihat berbincang singkat, kemudian SBY pun masuk ke dalam mobilnya dan meninggalkan rumah Prabowo.
SBY dalam beberapa kesempatan termasuk saat peringatan HUT Demokrat di Jakarta bulan ini menyebut dirinya kerap berbincang-bincang dengan Presiden Terpilih Prabowo Subianto.
"Saya kerap berbincang-bincang dengan Presiden Terpilih. Beliau punya idealisme, punya agenda yang jelas, punya sasaran yang juga menurut saya tepat," kata SBY mengomentari visi dan misi Prabowo saat acara peringatan HUT Ke-23 Partai Demokrat di Jakarta pada 9 September 2024.
Redaktur: Sriyono
Penulis: Antara
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Electricity Connect 2024, Momentum Kemandirian dan Ketahanan Energi Nasional
- 2 Indonesia Tunda Peluncuran Komitmen Iklim Terbaru di COP29 Azerbaijan
- 3 Penerima LPDP Harus Berkontribusi untuk Negeri
- 4 Ini yang Dilakukan Kemnaker untuk Mendukung Industri Musik
- 5 Tim Putra LavAni Kembali Tembus Grand Final Usai Bungkam Indomaret