Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

PM Anwar Ibrahim Sebut Indonesia Teman Sejati yang Akan Selalu Diprioritaskan

Foto : Humas Setkab/Rahmat

Presiden Jokowi dan PM Malaysia Anwar Ibrahim melakukan sesi foto bersama di Ruang Teratai, Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Senin (09/01/2023) pagi.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Indonesia akan selalu diprioritaskan oleh Malaysia dalam hubungan bilateral, kata Perdana Menteri Malaysia Anwar Ibrahim, Minggu (8/1).

"Indonesia menerima saya sebagai sahabat sejati, jadi saya tidak akan pernah melupakan itu," ujarnya kepada media seperti dikutip Bernama, usai menyaksikan serah terima letter of intent (LoI) dan pertukaran nota kesepahaman yang melibatkan perusahaan Malaysia dan Indonesia.

Ditanya mengapa memilih Indonesia untuk kunjungan resmi pertamanya setelah menjad perdana menteri pada 24 November lalu, ia mengatakan, "Indonesia adalah tetangga, kami memiliki akar yang sama dan memiliki persahabatan yang baik. Itu (Indonesia) juga merupakan teman sejati pada saat saya diusir dan disingkirkan."

Dia dan istrinya Wan Azizah Wan Ismail tiba di Indonesia pada Minggu (8/1) untuk kunjungan resmi selama dua hari.

Pada Senin (9/1) ini, Anwar dijadwalkan mengadakan pertemuan dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Bogor di Jawa Barat, sekitar 54 km dari Jakarta Selatan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : CNA

Komentar

Komentar
()

Top