Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pfizer-Prodia Jalin Kerja Sama

Foto : aloysius

Indriyanti (kiri) dan Nora T Saling menyerahkan dokumen

A   A   A   Pengaturan Font

TANGERANG - PT Pfizer Indonesia menandatangani Nota Kesepahaman (MOU) dengan PT Prodia Widyahusada Tbk untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan penyakit pneumonia dan pencegahannya. Penandatangan dilakukan di tengah-tengah acara "FreeToBreathe-Media Meet Up" di Hotel Aryaduta Lippo Village, Tangerang, Jumat (11/11).

Sedangan kerja sama terebut diteken Direktur Bisnis & Pemasaran PT Prodia Widyahusada Tbk, Indriyanti Rafi Sukmawati dan Presiden Direktur PT Pfizer Indonesia Nora T Siagian. Mereka sepakat menyelenggarakan berbagai kegiatan atau program demi menyadarkan bahanya penyakit pneumonias.

Kerja sama juga meliputi kemitraan business to business terhadap perusahaan yang berafiliasi dengan kedua belah pihak. Caranya, dengan penawaran komersial khusus, serta menyediakan layanan paket vaksinasi pneumonia.

Menurut Nora, perlu pendekatan proaktif dalam meningkatkan pengetahuan dan kesadaran para pelaku kesehatan, masyarakat, dan korporasi akan penyakit pneumonia yang dapat berdampak kepada siapa saja. "Dengan kesadaran akan penyakit dan pencegahan pneumonia, akan membantu menyelamatkan kesehatan keluarga dan lingkungannya," jelas Nora.

Lebih jauh disampaikan, dia menyambut baik kemitraan Prodia yang memiliki jaringan luas, sehingga dapat memperluas diseminasi akan kesadaran tentang pneumonia dan penyediaan layanan vaksinasi pneumonia.

Sementara itu, Indriyanti Rafi Sukmawati mengapresiasi Pfizer yang mempercayai Prodia sehingga terjalin kemitraan ini. Kerja sama ini selaras dengan visi Prodia sebagai next generation healthcare provider. Prodia berkomitmen memberikan layanan kesehatan tepercaya dan terdepan masyarakat. Layanan Prodia sudah terdapat di 34 provinsi, termasuk Papua dan Papua Barat.


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Aloysius Widiyatmaka

Komentar

Komentar
()

Top