Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Ibadah Haji | Rekam Biometrik Dilakukan di Asrama Haji

Petugas Harus Fokus Layani Jemaah

Foto : ISTIMEWA

Se­kretaris Jenderal Kementerian Agama, Nur Syam.

A   A   A   Pengaturan Font

Menag mengaku bersyukur pihak Indonesia bisa meyakinkan otoritas Saudi agar bisa memberlakukan kebijakan itu, terutama dari pihak imigrasi.

Lukman mengatakan rekam biometrik itu termasuk rekam sidik dan dokumen penting lain untuk perjalanan haji yang kini bisa dilakukan di asrama haji di Tanah Air.

Inovasi itu, kata dia, mengurangi beban antrean jemaah saat tiba di Saudi. Dengan begitu, jemaah tinggal mengurus legalisasi stempel paspor. "Sehingga ketika mereka di Saudi, mereka tinggal mengecap paspor mereka dan finger print satu sidik jari saja sehingga lebih efisien," kata dia. Nantinya, rekam data biometrik itu akan sepenuhnya dilakukan di 18 embarkasi di Indonesia.

Saat ini, kata Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kemenag, Nizar Ali, rekam data biometrik dan sidik jari jemaah haji sudah bisa dilakukan di 13 embarkasi.

Kendati demikian, kata dia, untuk pembubuhan stempel paspor dan verifikasi akhir belum bisa dilakukan di semua embarkasi. "Rencananya, akan ada upaya agar pembubuhan stempel paspor dan verifikasi akhir itu bisa dilakukan di Tanah Air sebagaimana rekam biometrik," katanya. mza/Ant/E-3

Penulis : Mohammad Zaki Alatas, Antara

Komentar

Komentar
()

Top