Logo

Follow Koran Jakarta di Sosmed

  • Facebook
  • Twitter X
  • TikTok
  • Instagram
  • YouTube
  • Threads

© Copyright 2025 Koran Jakarta.
All rights reserved.

Rabu, 08 Jan 2025, 08:45 WIB

Perhatian Pasar Tertuju ke AS, Berikut Ini Prediksi IHSG

Foto: istimewa

JAKARTA – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpo­tensi melanjutkan tren positif dalam perdagangan tengah pe­kan ini. Perhatian pasar diperkirakan masih tertuju pada per­kembangan ekonomi dan moneter di Amerika Serikat (AS).

Analis MNC Sekuritas, Herditya Wicaksana melihat in­vestor akan mencermati rilis data perda­gangan dan pekerjaan AS, serta bebe­rapa pernyataan bank sentral setempat (The Fed) soal kebijakan moneter ke depan. Karenanya, Herditya memproyek­sikan IHSG dalam perdagangan, Rabu (8/1), bergerak me­nguat dengan support di level 6.993 dan resistance di 7.118

Sebelumnya, IHSG Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa (7/1) sore, ditutup menguat 2,81 poin atau 0,04 persen ke posisi 7.083,28, mengikuti penguatan bursa saham kawas­an Asia. “Sentimen eksternal dan internal turut memberi­kan warna pergerakan IHSG,” sebut Tim Riset Pilarmas In­vestindo Sekuritas dalam kajiannya di Jakarta.

Dari regional, bursa Asia cenderung bergerak menguat. Pasar berharap dan berspekulasi kebijakan Presiden terpi­lih Amerika Serikat (AS) Donald Trump terkait prospek tarif tidak agresif.

Hal tersebut merujuk dari Washington Post yang mela­porkan para pembantu Donald Trump sedang menjajaki rencana akan menerapkan tarif ke setiap negara, namun ha­nya pada sektor-sektor yang dianggap penting bagi keaman­an atau ekonomi nasional, yang meredakan kekhawatiran tentang pungutan yang lebih keras dan lebih luas. Meski demikian, pelaku pasar juga mempertimbangkan bahwa se­mua keputusan ada pada Donald Trump.

Redaktur: Muchamad Ismail

Penulis: Antara, Muchamad Ismail

Tag Terkait:

Bagikan:

Portrait mode Better experience in portrait mode.