Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Penulis "How to Murder Your Husband"  Dinyatakan Bersalah Karena Membunuh Suaminya

Foto : AFP

Nancy Crampton Brophy

A   A   A   Pengaturan Font

LOS ANGELES - Seorang novelis roman Amerika Serikat yang menulis karya tulis berjudul How to Murder Your Husband, telah dihukum karena membunuh pasangannya. Hakim juri di Portland, Oregon, hanya membutuhkan waktu delapan jam pada Rabu (25/5) untuk menyatakan vonis bersalah terhadap Nancy Crampton Brophy karena menembak mati Daniel Brophy.

Jaksa mengatakan novelis yang menulis seri novel Wrong Never Felt So Right termasuk The Wrong Husband dan The Wrong Lover, telah mengalami kesulitan secara finansial sebelum dia menembak suaminya dua kali tepat di jantung pada Juni 2018 di sebuah institut kuliner tempat dia bekerja.

Crampton Brophy, 71 tahun, telah membantah tuduhan itu, bersikeras rekaman kamera keamanan yang mendapati dia di TKP menegaskan bahwa ia sedang mencari inspirasi untuk bahan tulisannya.

Dia juga mengklaim senjata yang hilang yang diyakini polisi sebagai senjata pembunuhan, telah dibeli sebagai bagian dari penelitian untuk sebuah novel, dan menyangkal asuransi jiwa ratusan ribu dollar yang bakal ia dapatkan sebagai motif pembunuhan.

"Pengacara Crampton Brophy mengatakan mereka akan mengajukan banding atas hukuman pembunuhan tingkat dua," lapor surat kabar The Oregonian.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top