Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Penting bagi Masa Depan Indonesia, DPR Dorong Energi Baru Terbarukan

Foto : antarafoto

Ketua Komisi VII DPR Sugeng Suparwoto

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Komisi VII DPR RI akan terus mendorong pemerintah mempercepat pengembangan energi baru dan terbarukan (EBT) mengingat pentingnya keberadaan energi bersih tersebut bagi masa depan Indonesia.

"Kenapa kita harus masuk kepada energi baru terbarukan? Karena fosil sudah jadi masalah. Energi baru terbarukan bukan pilihan, tetapi keharusan, kalau bangsa ini mau selamat," kata Ketua Komisi VII DPR Sugeng Suparwoto dalam seminar nasional bertajuk "Patriot Energi 2022" yang dipantau di Jakarta, Senin (29/8).

Sugeng menjelaskan Indonesia memang masih memiliki sumber daya energi fosil yang cukup banyak, namun jumlah itu tidak akan cukup untuk memenuhi kebutuhan energi di masa depan.

Dengan asumsi tidak ada penemuan cadangan baru, maka minyak bumi yang dimiliki Indonesia sekitar 6,57 miliar barel, hanya mampu bertahan selama 9,5 tahun dan gas bumi yang mencapai 100 triliun kaki kubik, juga hanya cukup untuk 30 tahun.

Untuk batu bara, cadangan nasional yang tersedia masih cukup besar yakni sekitar 183 miliar metrik ton atau cukup memenuhi kebutuhan hingga 70 tahun ke depan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top