Pengelolaan Keuangan Tangerang Terbaik di Banten
Penjabat (Pj) Gubernur Banten Dr. A. Damenta (kiri) menyerahkan penghargaan kepada Sekretaris Daerah Kota Tangerang, Herman Suwarman dalam ajang Gebyar Apresiasi Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kepada Stakeholder, Pemerintah Kabupaten/Kota.
Foto: ANTARA/HO-Pemkot TangerangTANGERANG - Pemkot Tangerang meraih penghargaan atas kinerja pengelolaan keuangan dan aset daerah dengan kategori sangat baik dari Pemerintah Provinsi Banten.
Sekretaris Daerah Kota Tangerang, Herman Suwarman di Tangerang, Sabtu mengatakan Pemerintah Kota Tangerang mendapat apresiasi dari Pemerintah Provinsi Banten dengan predikat sangat baik dengan nilai 81,92 poin.
“Harapan kami, di tahun mendatang, kami dapat meraih poin yang lebih tinggi dan semakin meningkatkan kualitas pengelolaan keuangan dan aset daerah,” kata Herman dalam keterangannya akhir pekan kemarin.
Seperti dikutip dari Antara , Herman menambahkan bahwa keberhasilan ini tidak terlepas dari kerja keras seluruh jajaran Pemerintah Kota Tangerang, khususnya Badan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKD), serta dukungan penuh dari masyarakat Kota Tangerang.
“Penghargaan ini merupakan wujud nyata dari komitmen kami untuk terus berinovasi dan memperbaiki tata kelola keuangan daerah.
Semoga capaian ini dapat memotivasi seluruh perangkat daerah untuk bekerja lebih baik lagi, demi mewujudkan tata kelola pemerintahan yang transparan, akuntabel, dan berorientasi pada kesejahteraan masyarakat,” tambahnya.
Pemerintah Kota Tangerang berkomitmen untuk terus menjaga dan meningkatkan kualitas pengelolaan keuangan dan aset daerah sebagai bagian dari upaya mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik.
- Baca Juga: Pohon Natal dari Limbah Botol Plastik
- Baca Juga: H-4 Natal, 686.609 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek
“Dengan penghargaan ini, diharapkan Pemerintah Kota Tangerang dapat terus menjadi teladan dalam pengelolaan keuangan yang transparan, efisien, dan akuntabel,” kata dia. ers/and
Berita Trending
- 1 Pemeintah Optimistis Jumlah Wisatawan Tahun Ini Melebihi 11,7 Juta Kunjungan
- 2 Dinilai Bisa Memacu Pertumbuhan Ekonomi, Pemerintah Harus Percepat Penambahan Kapasitas Pembangkit EBT
- 3 Permasalahan Pinjol Tak Kunjung Tuntas, Wakil Rakyat Ini Soroti Keseriusan Pemerintah
- 4 Sabtu, Harga Pangan Mayoritas Turun, Daging Sapi Rp131.990 per Kg
- 5 Desa-desa di Indonesia Diminta Kembangkan Potensi Lokal
Berita Terkini
- Periode Buruk Manchester City Berlanjut di Villa Park
- Gagal ke Semifinal, Capaian Terburuk Shin Tae-yong di Asean Cup
- Atletico Madrid Puncaki Klasemen Usai Permalukan Barca
- Pertahankan Gelar Kelas Berat, Usyk Salah Satu Petinju Terbaik Sepanjang Masa
- Tatum Gabung dengan Larry Bird Usai Cetak Triple Double saat Lawan Bulls