Kamis, 19 Sep 2024, 17:03 WIB
Pemkot Jakarta Selatan Kenalkan Pasar Santa sebagai Pusat Belanja Biji Kopi
Wali Kota Administrasi Jakarta Selatan Munjirin (baju warna biru) dalam acara "Bincang Kopi" yang digelar Suku Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Jakarta Selatan, Jakarta, Kamis (19/9).
Foto: ANTARA/Luthfia Miranda PutriJAKARTA - Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Selatan mengenalkan Pasar Santa sebagai pusat belanja biji kopi dalam upaya mendongkrak perekonomian kawasan.
"Kopi sudah menjamur di Jakarta Selatan, sehingga menjadi andalan yang salah satunya untuk menghidupkan perekonomian," kata Wali Kota Administrasi Jakarta Selatan Munjirin saat ditemui di Pasar Santa, Kamis.
Munjirin mengatakan akan mengikutsertakan salah satu bisnis biji kopi di Pasar Santa yakni toko Dunia Kopi untuk terlibat dalam kegiatan-kegiatan yang diadakan oleh pemerintah untuk lebih memperkenalkan kepada masyarakat.
Adapun kegiatan pemerintah itu meliputi pelatihan tenaga kerja dan bazar UMKM agar warga khususnya Jakarta Selatan lebih mengenal seputar bisnis kopi.
Nantinya Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Selatan masih akan mendalami rencana ini bersama PD Pasar Jaya terkait pengelolaannya.
"Nanti kami akan koordinasi dengan PD Pasar Jaya," ujarnya.
Sementara, pemilik bisnis Dunia Kopi yang bernama Suradi (52) mengatakan pihaknya tidak hanya menjual biji kopi melainkan juga mesin pengolahannya.
"Penjualannya bukan hanya biji kopi saja, tetapi hingga mesin kopinya pun ada," ujar Suradi.
Dia menilai kopi yang dijual di Pasar Santa terbilang lengkap baik import maupun lokal, sehingga dapat menarik pecinta kopi baik dalam negeri maupun mancanegara.
Dia berharap para anak muda tidak hanya menyukai meminum kopi, namun juga memiliki keterampilan membuat segelas kopi melalui pelatihan "Akademi Kopi".
"Di sini kalian bisa mengenal biji kopi hingga belajar meracik kopi sehingga nantinya dapat membuat usaha sendiri dimulai dari sini," tambahnya.
Bagi yang tertarik bisa langsung mendatangi toko Dunia Kopi di lantai dasar Pasar Santa dengan harga Rp500 ribu yang nantinya akan dilatih hingga terampil.
Tercatat sebanyak 25 pedagang biji kopi di Pasar Santa yang menjual beragam kopi dari dalam maupun luar negeri. Ant
Berita Trending
- 1 Indonesia Tunda Peluncuran Komitmen Iklim Terbaru di COP29 Azerbaijan
- 2 Sejumlah Negara Masih Terpecah soal Penyediaan Dana Iklim
- 3 Ini Kata Pengamat Soal Wacana Terowongan Penghubung Trenggalek ke Tulungagung
- 4 Penerima LPDP Harus Berkontribusi untuk Negeri
- 5 Ini yang Dilakukan Kemnaker untuk Mendukung Industri Musik
Berita Terkini
- Kampanye Akbar Pramono-Rano Hari Ini di Stadion Madya GBK Senayan, 20.000 Massa Siap Dukung
- Pemkot Tangerang Normalisasi Drainase di Lokasi Rawan Banjir
- Hari Ini, Samsat Keliling Cuma Buka di 9 Wilayah
- Cuaca Akhir Pekan, Indonesia Diguyur Hujan Ringan hingga Deras Disertai Petir
- Jonatan Christie Hadapi Shi Yu Qi di Semifinal