Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pertemuan Internasional

Pemimpin APEC Adopsi "Bangkok Goals"

Foto : AFP/Jack TAYLOR

KTT APEC I Sejumlah kepala negara duduk bersama pada pertemuan para pemimpin negara ekonomi APEC pada KTT di Bangkok, Thailand, pada Sabtu (19/11). Pada penutupan KTT, APEC berhasil mengadopsi Bangkok Goals untuk keberlanjutan.

A   A   A   Pengaturan Font

BANGKOK - Para pemimpin Kerja Sama Ekonomi Asia-Pasifik atau Asia-Pacific Economic Cooperation (APEC) pada Sabtu (19/11) mengadopsiBangkok Goalsuntuk keberlanjutan pada pertemuan mereka, setelah ada desakan dari Perdana Menteri Thailand, Prayut Chan-Ocha, untuk menempatkan model ekonomi hijau sebagai strategi untuk pertumbuhan.

Sebagai tuan rumah, Thailand telah menempatkan keberlanjutan di bagian depan dan pusat diskusi yang juga mencakup isu-isu penting seperti inflasi, ketahanan pangan dan energi, serta perang Russia di Ukraina.

Bahkan sebelum APEC, PM Prayut telah mempromosikan model ekonomibio-circular-green, atau BCG, sebagai agenda nasional sebagai tanggapan atas kebutuhan untuk mengubah strategi pembangunan ekonomi dan sosial Thailand untuk mengeluarkan negara dari jebakan pendapatan menengah (middle-income trap)

Model BCG tersebut menyarankan agar langkah-langkah untuk memperkuat pertumbuhan berkelanjutan yang dibangun di atas ekonomi hijau di mana pemborosan bisa diminimalkan.

"Model ekonomi BCG akan menjadi mesin utama yang mendorong hasil nyata," kata PM Prayut dalam sambutan penutupnya di KTT APEC.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top