Kawal Pemilu Nasional Mondial Polkam Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Otomotif Rona Telko Properti The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis Liputan Khusus
Penanganan Covid-19 I Warga Diminta Disiplin Terapkan Protokol Kesehatan

Pemerintah Pacu Cakupan Vaksin Dosis Ketiga

Foto : Sumber: Covid19.go.id
A   A   A   Pengaturan Font

Apalagi dengan situasi pandemi saat ini, yang tampaknya akan mengalami kenaikan kasus positif kembali menjelang Hari Raya Natal dan Tahun Baru akibat temuan varian XBB. Dirinya berpendapat jika kemungkinan kasus akan tembus 10.000 dalam waktu dekat.

Dengan demikian, Maxi mengimbau agar semua keluarga segera menemani lansia untuk melengkapi dosis vaksinasi Covid-19 nya juga meningkatkan testing dan tracing agar semua kegiatan masyarakat dapat tetap berjalan dengan optimal.

"Kami di Kemenkes mengimbau masyarakat melakukan protokol kesehatan, tapi yang juga sekarang penting diupayakan adalah percepatan vaksinasi terutama pada lansia," ujar Maxi.

Guru Besar Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, Sri Rezeki Hadinegoro, mengatakan vaksinasi Covid-19 booster kedua atau suntikan keempat sangat penting untuk melindungi kelompok lansia dari risiko penularan Covid-19.

"Kelompok lansia perlu segera mendapatkan vaksinasi booster kedua, terutama bagi mereka yang memiliki penyakit penyerta atau komorbid," kata Sri Rezeki dalam acara gelar wicara dengan tema Perketat Prokes Perkuat Booster pada Lansia yang diakses secara daring di Jakarta, Kamis.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Muhamad Ma'rup

Komentar

Komentar
()

Top