
Pembangunan SKPT Natuna Hampir Selesai
Foto: ISTIMEWAJakarta- Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti menegaskan Laut Natuna merupakan titik penting kedaulatan Republik Indonesia sehingga penting untuk menggencarkan pengembangan sektor kelautan dan perikanan di kawasan itu.
"Natuna merupakan titik penting kedaulatan Indonesia di laut. Kemenangan kita di Natuna adalah penting bagi semangat persatuan dan pertahanan untuk menjaga kedaulatan Indonesia di titik utama," kata Menteri Susi di Jakarta, Rabu (9/8).
Untuk itu, ujar dia, pihaknya juga mengungkapkan pembangunan Sentra Kelautan dan Perikanan Terpadu (SKPT) Natuna yang sudah hampir rampung.
Menteri Susi memaparkan beberapa fasilitas yang perlu ditambahkan dalam SKPT Natuna itu antara lain jumlah mesin es yang dinilai masih kurang. Karena itu, Menteri Kelautan dan Perikanan juga berharap pada Oktober atau November mendatang, SKPT Natuna sudah bisa diresmikan. "Kalau bisa, saya mengajukan Oktober-November kepada Bapak Presiden Joko Widodo untuk meresmikan," katanya. Ant/E-10
Redaktur: Muchamad Ismail
Penulis: Antara
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Jalur pendakian Gunung Tambora masih ditutup imbas cuaca ekstrem
- 2 Demi Keselamatan, Menhub Tekankan Pentingnya Kesehatan Pengemudi
- 3 Ketua DPR Puan Maharani minta aparat usut ladang ganja di area TNBTS
- 4 Merch-Making Market Sebagai Music Merchandise Expo dengan Beragam Program Menarik
- 5 Bahaya Merokok Secara Berlebih Berdampak Pengaruhi Kesehatan Mental
Berita Terkini
-
Polri Mengerahkan Personel untuk Mengamankan Penyaluran Zakat Mal Pengusaha Muslim
-
Sebanyak 2.575 Personel Polisi Amankan Laga Timnas Indonesia Lawan Bahrain
-
Dua Mahasiswa Terluka saat Unjuk Rasa Tolak UU TNI di DPRD Lumajang
-
Yonif 712/WT dan Kodim 1309/Manado Bantu Warga Terdampak Banjir
-
Pemkot Palembang Siapkan Pos Pelayanan Kesehatan Lebaran