Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pelaku Penembakan Massal di California Tewas Bunuh Diri

Foto : NDTV/Twitter/@LACoSheriff

Foto pelaku penembakan massal di California yang diidentifikasi sebagai pria Asia.

A   A   A   Pengaturan Font

Departemen LA County Sheriff mengatakan, tersangka adalah "pria dewasa Asia" yang mengenakan jaket kulit hitam, kupluk dan kacamata. Pelaku harus dianggap "bersenjata dan berbahaya".

Polisi terlibat perselisihan dengan pria yang mereka yakini bertanggung jawab atas pembunuhan 10 orang dalam penembakan massal, kata kantor berita AFP mengutip laporan media.

Presiden AS Joe Biden mencuit, dia dan istrinya Jill "berdoa untuk mereka yang terbunuh dan terluka dalam penembakan massal tadi malam di Monterey Park.\ Saya memantau situasi ini dengan cermat."

Penembakan tersebut merupakan yang paling mematikan di AS sejak seorang penembak di Uvalde, Texas menewaskan 22 orang di sebuah sekolah dasar pada 24 Mei lalu.

Kekerasan senjata adalah masalah besar di Amerika Serikat. Sebanyak 647 peristiwa penembakan massal tahun lalu, menurut situs Arsip Kekerasan Senjata. Kekerasan senjata didefinisikan sebagai insiden dengan empat orang atau lebih ditembak atau dibunuh, tidak termasuk penembaknya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top