Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pekerja Samsung di Korsel Mogok Kerja, Pertama Kalinya dalam Sejarah

Foto : Korea Bizware/Yonhap

Para pekerja Samsung Electronics Co. mengadakan unjuk rasa di depan kantor perusahaan di Seoul selatan pada 24 Mei 2024.

A   A   A   Pengaturan Font

SEOUL - Para pekerja di raksasa teknologi Samsung Electronics di Korea Selatan melakukan aksi mogok kerja yang pertama kali pada hari Jumat (6/6), kata ketua serikat pekerja yang mewakili puluhan ribu orang kepada AFP.

Samsung Electronics adalah salah satu pembuat ponsel pintar terbesar di dunia dan juga satu-satunya perusahaan di dunia yang memproduksi chip memori kelas atas yang digunakan untuk AI generatif, termasuk perangkat keras AI terbaik dari para pemimpin industri seperti Nvidia.

Manajemen di perusahaan produsen chip memori terbesar di dunia itu terlibat dalam negosiasi dengan serikat pekerja mengenai upah sejak Januari, namun kedua belah pihak gagal mempersempit perbedaan mereka.

"Pemogokan pertama di Samsung Electronics terjadi hari ini dengan menggunakan cuti berbayar, dan diketahui bahwa banyak karyawan yang berpartisipasi," kata Son Woo-mok, kepala National Samsung Electronics Union.

"Sulit untuk memberikan angka pastinya, tapi dari apa yang saya lihat pada kehadiran kerja di pagi hari, ada perbedaan yang signifikan dari biasanya," katanya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top