Kawal Pemilu Nasional Mondial Polkam Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Otomotif Rona Telko Properti The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis Liputan Khusus
Stabilitas Kawasan

PBB Serukan Semua Pihak Menahan Diri usai Serangan Iran ke Irak

Foto : ISTIMEWA

Perseri­katan Bangsa-Bangsa (PBB)

A   A   A   Pengaturan Font

WASHINGTON - Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) menyerukan kepada pihak-pihak terkait untuk menahan diri setelah adanya serangan rudal Iran ke Suriah dan Irak.

"Kami sekali lagi mendesak untuk menahan diri secara maksimal dan menghindari eskalasi lebih lanjut di kawasan yang sudah bergejolak," kata Juru Bicara Sekretaris Jenderal PBB, Stephane Dujarric, di Washington, Selasa (16/1).

Seperti dikutip dari Antara, Dujarric mengatakan situasi saat ini dapat memicu "salah perhitungan" oleh pihak-pihak terkait, sehingga konsekuensinya bisa lebih buruk.

"Sekretaris Jenderal (Antonio Guterres) menggarisbawahi semua masalah keamanan antara Irak dan Iran harus ditangani melalui cara damai dan dialog sesuai dengan prinsip kedaulatan, integritas wilayah, dan hubungan bertetangga yang baik," ujar Dujarric.

Sementara itu, Sekjen Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO), Jens Stoltenberg, mengutuk serangan Iran terhadap Kota Erbil di Irak, dan menyatakan belasungkawa kepada keluarga para korban.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Eko S

Komentar

Komentar
()

Top