Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Penurunan Kesejahteraan Warga

PBB: 165 Juta Orang Jatuh dalam Kemiskinan Ekstrem akibat Krisis

Foto : KORAN JAKARTA/SELOCAHYO

Sebanyak 75 juta orang akan jatuh ke dalam kemiskinan ekstrem, yang didefinisikan hidup dengan penghasilan kurang dari 2,15 dollar AS per hari.

A   A   A   Pengaturan Font

Dikutip oleh The Straits Times, antara 691 juta dan 783 juta orang menghadapi kelaparan pada 2022, dengan kisaran menengah 735 juta. Proporsi orang yang menghadapi kelaparan kronis naik dari 7,9 persen populasi dunia pada 2019, sebelum pandemi menjadi 9,2 persen pada 2022.

Menurut laporan Negara Ketahanan Pangan dan Gizi di Dunia, kenaikan tahunan telah terhenti, dengan total penurunan sekitar 3,8 juta orang antara tahun 2021 dan 2022.

"Tidak ada ruang untuk berpuas diri, karena kelaparan masih meningkat di seluruh Afrika, Asia Barat, dan Karibia," kata lima badan PBB memperingatkan.

"Laporan tersebut adalah potret dunia yang masih belum pulih dari pandemi global dan sekarang bergulat dengan konsekuensi perang di Ukraina, yang semakin mengguncang pasar pangan dan energi".


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : AFP, Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top