Paris Baguette Buka Toko Kue Ke-8 di PIK Avenue Mall
Toko Kue
Foto: ISTIMEWAJAKARTA - Erajaya Food & Nourishment (EFN) membuka toko Paris Baguette terbaru di Pantai Indah Kapuk (PIK), tepatnya di PIK Avenue Mall, lantai GF. Pembukaan ini toko ini menambah jumlah gerai pastry atau toko kue tersebut menjadi 8 buah di jabodetabek dalam waktu kurang dari 1 tahun.
Toko Paris Baguette pertama dibuka di Ashta District 8 Lantai GF, disusul dengan toko di Senayan City Mall Lantai LG, Pondok Indah Mall 3 Lantai GF, Summarecon Mall Bekasi Lantai GF, Gandaria City Lantai GF, Summarecon Mall Serpong Lantai GF, dan Kota Kasablanka Lantai GF.
"Ini menunjukkan keseriusannya untuk menggarap pasar café-bakery di Indonesia dan cermin dari kesuksesan konsep kuliner yang kami garap," kata CEO Erajaya Food & Nourishment Gabrielle Halim, dalam keterangan tertulis Jumat (22/10).
Toko ke-8 ini Paris Baguette kata Gabrielle ditujukan kepada penggemar kuliner di wilayah tersebut. Beberapa menu yang tersedia di outlet Paris Baguette PIK antara lain, Matcha Mousse Cake, Dark & White Choco Mousse Cake, Choco & Cheese Mousse Cake, Wasabi Crab Salad Croquette, Korean Spicy Crab Salad Croquette, dan Chewy Choco Cheese Ball.
Berbeda dengan toko dari merek lain, semua produk ini dapat dibeli baik dengan cara makan di tempat (dine-in) atau dibawa pergi (takeaway). Untuk pelayanan toko dibuka setiap hari-nya dari jam 10.00 hingga jam 22.00 WIB.
Dalam rangka pembukaan outlet baru ini, Paris Baguette PIK Avenue, EFN memberi penawaran menarik bagi fans-nya. Diskon khusus sebesar 30 persen + 10 persen dengan transaksi minimal 250 ribu rupiah bagi nasabah CIMB Niaga dihadirkan selama periode Grand Opening dari tanggal 22-29 Oktober 2022. Beberapa promosi lainnya berupa potongan harga untuk pembelian produk dengan minimal harga tertentu.
"Paris Baguette di Indonesia adalah hasil kerjasama joint venture antara EFN dan Paris Baguette Singapura. Toko ini dioperasikan oleh PT Era Boga Patiserindo, anak perusahaan dari EFN," lanjut Gabrielle.
Berita Trending
- 1 Arsenal Berambisi Lanjutkan Tren Kemenangan di Boxing Day
- 2 Presiden Prabowo: Koruptor Tak Rela Pemerintah Perbaiki Sistem
- 3 Gerak Cepat, Pemkot Surabaya Gunakan Truk Tangki Sedot Banjir
- 4 Putin Sebut Pertahanan Rusia Tangkal Serangan Drone Ukraina Selama Pendaratan AZAL
- 5 Untung Bisa Ketahuan, Polres Probolinggo Temukan Dua Sopir Jeep Bromo Positif Narkoba
Berita Terkini
- Google Umumkan Layanan Terbarunya, NotebookLM Plus, untuk Bisnis dan Pendidikan
- Donnarumma Isyaratkan Perpanjang Kontrak Bersama PSG
- Kalau Berlanjut Rupiah Bisa Makin Tertekan, Capital Outflow pada 23-24 Desember lalu Capai Rp4,31 Triliun
- Beranikah Manchester City Pecat Pep Guardiola?
- Air Laut Pasang hingga 3 Meter, BMKG Ingatkan Masyarakat Babel Waspada Banjir Rob