Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pancasila dan Karakter Bangsa

Foto : koran jakarta/ones
A   A   A   Pengaturan Font

Jika ideologi diganti jangan harap akan melihat lagi bangsa yang sebelumnya ada. Bangsa itu akan tinggal kenangan bersama terkuburnya ideologi lama. Jika dikaitkan dengan keberadaan bangsa, ideologi merupakan cara pandang bersama untuk meraih tujuan citacita berbangsa. Ideologi yang relevan berasal dari nilai-nilai dalam diri bangsa itu sendiri. Nilai-nilai yang telah membuat bangsa itu bertahan hidup dalam jangka waktu panjang.

Ideologi mewadahi seluruh bangsa, bukan sebagian besar atau sebagian kecil. Ideologi menjamin eksistensi seluruh bangsa, tanpa kecuali. Itulah alasan ideologi menentukan keberadaan sebuah bangsa meliputi seluruh tatanan dan bagiannya. Jika ideologi diganti, tatanan dan bagian penyusun bangsa pun tentunya akan berganti.

Jika keberadaan ideologi kuat, bangsa juga kuat dalam menuju kehidupan bersama sebagai rakyat Indonesia. Di bawah ideologi Pancasila yang kuat, kehidupan bangsa terjaga akan ketenteraman, persatuan, kedamaian, dan kesejahteraan. Jika ideologi lemah, eksistensi bangsa memudar. Ideologi memerlukan dukungan kondusif di tengah kehidupan belakangan.

Ideologi yang kuat mewadahi dan memelihara kehidupan seluruh bangsa di dalamnya. Salah satu upaya memelihara keberagaman dengan senantiasa menjunjung kesadaran, bangsa ini bineka. Sejak awal, rakyat terdiri dari berbagai unsur baik secara fisik, geografis, maupun budaya. Dalam kondisi demikian, patut selalu dibangun kesadaran objektif. Maka, diperlukan untuk tidak memaksakan keseragaman.

Jaminan hidup bagi semua diberlakukan sama. Penyeragaman akan menekan kebinekaan. Stabilitas yang menjadi tujuan akan bersifat semu. Pluralisme akan senantiasa saling menghormati keberadaan masing- masing. Penghormatan diberikan secara wajar kepada setiap elemen bangsa. Ideologi lahir sebagai kristalisasi nilainilai luhur kemanusiaan. Nilai-nilai yang terbukti memberikan keharmonisan hidup bersama ialah membiarkan semua unsur berbeda. Perbedaan bukanlah kelemahan, melainkan kekayaan hidup bermasyarakat.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top