Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Netralitas Karbon - Pengembangan Energi Terbarukan Skala Besar Berisiko Jadi Jebakan Utang

Optimalkan Energi Terbarukan Berbasis Komunitas

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

"Itu berarti pembangkit energi terbarukan setidaknya mampu menggantikan 3,3 unit pembangkit listrik tenaga uap (PLTU) setara Cirebon-1 yang memiliki kapasitas 660 MW," imbuhnya.

Bukan hanya itu, lanjut Bhima, kajian ini dapat membuka mata para pengambil kebijakan di negeri ini untuk segera menggeser kebijakan transisi energi yang selama ini hanya berfokus pada pembangkit skala besar yang justru rentan menimbulkan dampak sosial dan lingkungan hidup bagi masyarakat lokal.

"Sebaliknya, pengembangan energi terbarukan berbasis komunitas justru mampu berdampak pada penurunan ketimpangan antar wilayah selama 20 tahun implementasi dari 0,74 ke 0,71. Karena sifatnya lebih inklusif energi berbasis komunitas sangat cocok diterapkan di Indonesia," ucapnya.

Laporan ini merupakan hasil studi 350.org dan Celios meluncurkan studi interim. Indonesia team lead 350.org Firdaus Cahyadi mengungkapkan selama ini kebijakan transisi energi di Indonesia didominasi narasi tunggal yang bias pada pengembangan energi terbarukan skala besar.

"Narasi tunggal itu terasa sekali dalam dokumen CIPP (Comprehensive Investment and Policy Plan) JETP yang diluncurkan pada November 2023," katanya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top