
Nurul Iman, Istana Terbesar di Asia Tenggara dan Dunia
Foto: AFP/MOHD RASFANISTANA Nurul Iman di Brunei Darussalam masuk dalam Guinness Book of Records sebagai istana dan tempat tinggal kerajaan terbesar di dunia. Bahkan lebih besar dari Istana Versailles di Perancis dan Istana Buckingham di Inggris.
Istana ini merupakan kediaman resmi Sultan Brunei Hassanal Bolkiah. Istana ini berdiri di tepi Sungai Brunei, beberapa kilometer sebelah selatan dari pusat ibu kota Bandar Seri Begawan.
Istana Nurul Iman merupakan bangunan besar berwarna putih dengan kubah dan menara emas. Atap bangunan yang melengkung dan kubah emas besar masjid istana menjulang di atas latar pepohonan hijau. Pemandangan istana yang luar biasa ini dapat dinikmati sambil menaiki perahu di Sungai Brunei.
Nama “Nurul Iman” diambil dari bahasa Arab yang berarti Cahaya Iman. Istana ini dibangun dalam waktu dua tahun dan selesai saat Brunei merdeka dari Inggris pada tanggal 1 Januari 1984.
Pintu masuk Istana Nurul Iman
Pembangunan istana ini menelan biaya lebih dari 1 miliar dolar AS dengan arsitek Leonardo V. Locsin, yang menyatukan tradisi arsitektur Islam dan Melayu Brunei dalam desain Nurul Iman.
Perancang interiornya adalah Khuan Chew, yang juga mengerjakan pembangunan Burj Al Arab di Dubai.
Arsitektur kediaman Sultan Brunei ini merupakan perpaduan arsitektur Eropa dan tradisional Melayu.Arsitektur tradisional dipadukan dengan dekorasi mewah ultra-modern:marmer Italia, granit dari Shanghai, kaca Inggris dan sutra Tiongkok terbaik.
Emas dan marmer merupakan bahan dekorasi utama Istana. Sebanyak 38 jenis marmer digunakan untuk dekorasi interiornya. Ada 44 tangga yang terbuat dari marmer.
Istana Nurul Iman memiliki luas 200.000 meter persegi dengan 1.788 ruangan dan sebuah masjid yang dapat menampung hingga 1.500 orang sedangkan ruang perjamuan dapat menampung lebih dari 5.000 tamu. Istana ini bahkan memiliki helipad, 5 kolam renang, dan lebih dari 250 kamar mandi.
Ruang perjamuan utama istana dapat menampung hingga 5.000 orang
Selain sebagai kediaman resmi Sultan Brunei, Istana Nurul Iman juga menjadi tempat kedudukan badan-badan pemerintahan terpenting, kantor-kantor pemerintahan senior termasuk kantor perdana menteri Brunei.
Berita Trending
- 1 TNBTS menyangkal pelarangan drone berkaitan dengan ladang ganja
- 2 Kemenhut bantah pembatasan drone terkait temuan ladang ganja di TNBTS
- 3 Awak Bus di Purwokerto Cek Kesehatan Jelang Angkutan Mudik Lebaran
- 4 BPJS Ketenagakerjaan Pangkalpinang Menyalurkan Santunan Rp3,3 Miliar
- 5 Menbud: Sinema Berperan Sebagai Alat Literasi Sejarah
Berita Terkini
-
Zelenskyy Bicara Soal Rencana Pertemuan Rusia-Ukraina
-
1.000 anak duafa se-Riau belanja baju Lebaran di Citimall Dumai
-
Lando Norris Incar Kemenangan Kedua di GP China
-
Dari Dosen Berkualitas Hingga Alumni Sukses, Berikut 5 Keunggulan Prodi Ekonomi Pembangunan Unika Atma Jaya
-
Wali Kota Banjarmasin Terima Masukan Soal Darurat Sampah